SuaraBekaci.id - Pelatih Leicester City, Brendan Rodgers mengaku sangat kagum dengan salah satu anak asuhnya, Wesley Fofana yang tetap menjalani ibadah puasa di bulan suci Ramadhan saat melakoni pertandingan melawan Manchester United akhir pekan lalu.
"Dia baru saja memulai Ramadhan. Dia belum makan ataupun minum saat pertandingan. Bermain seperti itu menunjukkan betapa hebatnya dia," kata mantan pelatih Liverpool itu mengutip dari TalkSports, Selasa (5/4/2022).
Pada pertandingan melawan Manchester United yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (2/4/2022), Leicester City sukses meraih 1 poin.
Kedua tim bermain imbang 1-1. Leicester sebenarnya sempat unggul terlebih dahulu saat Kelechi Iheanacho mencetak gol pada menit ke-63.
Namun tiga menit kemudian, Fred mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Wesley Fofana sendiri di laga ini bermain full 90 menit menjaga jantung pertahanan The Foxes.
Pemain asal Prancis itu mendapat kartu kuning pada laga melawan Manchester United. Meski begitu permainannya tetap mendapat ancungan jempol dari Rodgers.
Fofana gabung ke Leicester City pada 2020. Ia direkrut dari klub Prancis, Saint-Étienne. Fofana merupakan salah satu bek hasil didikan dari akademi Saint-Étienne.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol