SuaraBekaci.id - Pelatih Leicester City, Brendan Rodgers mengaku sangat kagum dengan salah satu anak asuhnya, Wesley Fofana yang tetap menjalani ibadah puasa di bulan suci Ramadhan saat melakoni pertandingan melawan Manchester United akhir pekan lalu.
"Dia baru saja memulai Ramadhan. Dia belum makan ataupun minum saat pertandingan. Bermain seperti itu menunjukkan betapa hebatnya dia," kata mantan pelatih Liverpool itu mengutip dari TalkSports, Selasa (5/4/2022).
Pada pertandingan melawan Manchester United yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (2/4/2022), Leicester City sukses meraih 1 poin.
Kedua tim bermain imbang 1-1. Leicester sebenarnya sempat unggul terlebih dahulu saat Kelechi Iheanacho mencetak gol pada menit ke-63.
Baca Juga: Kolo Toure Cerita Pengalaman Beratnya Berpuasa saat Main di Liga Inggris
Namun tiga menit kemudian, Fred mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Wesley Fofana sendiri di laga ini bermain full 90 menit menjaga jantung pertahanan The Foxes.
Pemain asal Prancis itu mendapat kartu kuning pada laga melawan Manchester United. Meski begitu permainannya tetap mendapat ancungan jempol dari Rodgers.
Fofana gabung ke Leicester City pada 2020. Ia direkrut dari klub Prancis, Saint-Étienne. Fofana merupakan salah satu bek hasil didikan dari akademi Saint-Étienne.
Berita Terkait
-
Erik Ten Hag Pergi, Manchester United Petik Kemengan Perdana di Liga Europa 2024/2025
-
Manchester United Dirumorkan Rekrut Mimpi Buruk Manchester City
-
Makin Mendunia, IShowSpeed Ajarkan 'Minggir Lu Miskin' ke Eks Pemain Manchester United
-
Klub Marselino Ferdinan Diledek Minta Bayaran Nonton Laga Oxford United: Mending Nonton MU Degradasi
-
Pelatih Baru MU Tebar Ancaman saat Sporting Hajar Manchester City 4-1
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Tragis! Jenazah Korban Kebakaran Pabrik Bekasi Terpaksa Dimakamkan Tanpa Peti
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat