SuaraBekaci.id - Peristiwa kebakaran kendaraan terjadi di wilayah Bekasi Jawa Barat sebanyak dua kali sepanjang pagi ini Kamis (31/3/2022 ).
Pagi tadi sekitar pukul 05.30 WIB sebuah truk box terbakar di Pangkalan 2 Bantargebang, Bekasi. Hal tersebut diunggah dalam akun media sosial Instagram @infobekasi.
Dalam video unggahan yang diambil oleh rekaman amatir warga, tampak kobaran api telah membesar melahap seluruh badan truk box di bagian kiri jalan. Suasana lalu lintas di sekitar masih cukup lengang dari kendaraan baik roda dua maupun roda empat.
Belum diketahui secara pasti penyebab dari terbakarnya truk tersebut maupun kronologi asal mula munculnya api. Akan tetapi peristiwa ini diketahui dari informasi unggahan telah ditangani oleh Damkar setempat.
Hanya selang beberapa jam saja, sekitar pukul 08.45 WIB kebakaran kendaraan kembali terjadi, kali ini di area Tol Jorr wilayah Jakamulya, Bekasi Selatan.
Sebuah mobil jenis sedan berwarna emas muda diketahui meledak secara tiba tiba dan terbakar di kiri ruas jalan tol.
Postingan akun media sosial @infobekasi kembali mengunggah saat rekaman pengendara melintas memperlihatkan kobaran api dengan cepat membakar seluruh badan mobil.
Informasi yang dihimpun dari keterangan caption menyebutkan bahwa kebakaran mobil yang belum diketahui penyebabnya ini kini sedang dalam penanganan petugas.
Akan tetapi peristiwa ini membuat arus lalu lintas di jalur tol tersebut tersendat dan sempat macet dalam beberapa saat.
Baca Juga: Kebakaran Mobil di SPBU Krikilan Banyuwangi, Korban Menderita Luka Bakar Nyaris Sekujur Tubuhnya
Tampak kendaraan lain melipir ke ruas kanan demi menghindari kobaran api dari dalam mobil tersebut.
Postingan dengan 25 ribu lebih penonton ini juga mendapatkan reaksi dari ragam warganet yang melihatnya.
"Mobil kebakar kedua setelah di Bantargebang, dan bisa jadi konslet ini mah," tulis akun @adiwi***.
"Semoga tidak ada korban jiwa amin," doa @putri***.
"Orang indo doang yang ada mobil kebakar masih lalu lalang dan posting," timpal akun @uwin***.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74