Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Selasa, 29 Maret 2022 | 12:42 WIB
Kecelakaan yang Libatkan Truk dan Bus di Tol JORR Arah Jatiasih (Ist)

SuaraBekaci.id - Peristiwa kecelakaan terjadi di ruas tol Jakarta-Cikampek KM 42+200 B, Cikunir menuju arah Jatiasih, Bekasi. Kecelakaan ini melibatkan truk dengan bus. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 04:40 WIB.

Menurut keterangan dari Kasat PJR Ditlantas PMJ, Sutikno kecelakaan Selasa (29/3) pagi ini melibatkan dua kendaraan, dua truk dan satu bus.

"Kejadian tersebut melibatkan tiga kendaraan yaitu Truk dengan Nopol BG 8516 UK, Bus dengan Nopol B 7201 IV, dan Truk dengan Nopol BE 8173 AP," ucap Sutikno

Dijelaskan oleh Sutikno, kecelakaan terjadi bermula dari truk BG 8516 UK yang dihantam dari belakang oleh bus.

Baca Juga: Dua Pengendara Mobil Alami Kecelakaan di Jalur Cugenang-Cipanas, Korban Dilarikan ke RSUD Cianjur

"Truk BG 8516 UK datang dari arah Utara ke Selatan di lajur dua, sesampainya di TKP body samping kanan terserempet oleh truk dengan Nopol BE 8173 AP hingga kendaraan truk tersebut terdorong ke samping kiri,"

"Beberapa saat kemudian truk dengan Nopol BE 8173 AP tertabrak oleh kendaraan BUS dengan Nopol B 7201 IV dari arah sama," jelas Sutikno.

Akibat dari kecelakaan tersebut mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan satu orang terluka.

"Satu orang meninggal dunia, dan satu orang luka-luka dan sudah dibawa ke RS Harapan Bunda Pasar Rebo," tutur Sutikno.

"Dilimpahkan ke unit Laka Lantas Rest Bekasi Kota," tutup Sutikno.

Baca Juga: Kecelakaan Bus dan Truk di Tol Jakarta-Cikampek Arah Jatiasih, Arus Lalu Lintas Tersendat

Kontributor : Rendy Rutama Putra

Load More