SuaraBekaci.id - Jelang Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui Dinas Perdagangan (Disdag) mengingatkan masyarakat untuk tidak berlebihan kebutuhan pokok. Menurut pihak Disdag Kabupaten Bekasi, dikhawatirkan punic buying dari masyarakat membuat harga kebutuhan pokok akan melonjak.
"Kami dari Dinas Perdagangan Kabupaten Bekasi tetap mengimbau agar masyarakat tidak panic buying membeli barang kebutuhan pokok di bulan suci Ramadhan, biasa saja kita membeli dan mengkonsumi kebutuhan pokok,” ujar Kabid Pengendalian Barang Pokok dan Penting (Bapokting) Dinas Perdagangan Kabupaten Bekasi, Helmi Yenti.
Dikatakan oleh Helmi Yenti, bahwa kebutuhan barang pokok saat ini di Kabupaten Bekasi relatif stabil. Jika ada kenaikan pada beberapa barang pokok, tentunya tidak akan melambung tinggi harganya.
"Kita belajar dari minyak goreng, ketika masyarakat panic buying membeli minyak goreng kemasan waktu HET Rp 14 ribu, barang menjadi langka dan ketika dibebaskan harga pasarnya melambung tinggi, tentunya kita tidak ingin barang pokok lainnya mengalami hal seperti itu,” ucapnya.
Menurut Helmi Yenti, sejumlah barang kebutuhan pokok seperti telur dan daging sapi memang di Kabupaten Bekasi mulai merangkak naik.
Meski begitu kata Helmi, bahwa harga tidak akan melambung tinggi jika masyarakat bisa menjaga kebutuhan dan tidak memborong.
"kemungkinan harga-harga di pasar relatif stabil dan jika ada kenaikan juga tidak signifikan,” tutupnya [HUMAS PEMKAB BEKASI]
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang