SuaraBekaci.id - Harga sejumlah bahan pokok di Pasar baru bekasi terpantau mengalami kenaikan jelang bulan suci Ramadhan.
Dari pantauan, beberapa barang pokok yang mengalami kenaikan di Pasar Baru antara lain adalah bawang putih.
"Bawang putih dari sananya Rp 27 ribu per kilo, jual di sini Rp 32 ribu per kilo," ungkap Yusniati (47) seorang pedagang di pasar baru, Jumat (25/3/2022).
Sebelumnya kata dia, harga modal bawang putih per kilogramnya berada di angka Rp 20 ribu per kilogram.
Baca Juga: Bank Indonesia Minta Waspada Uang Palsu Jelang Ramadhan 2022
Ia menyayangkan kenaikan harga tersebut. Pasalnya kata dia, pembeli menurun sejak harga naik.
Yusniati menilai kenaikan harga tersebut juga dikarenakan kendala waktu dalam pendistribusian bahan pokok tersebut ke pasar.
"Katanya kalo kemarin ada hambatannya di jalan tol, macet jadi gak sampe barangnya ke sini. Jadi kalo barangnya kosong otomatis naik, kalo barangnya nyampe banyak turun," jelasnya.
Terlepas dari kenaikan harga beberapa bahan pokok, harga cabai justru mengalami penurunan.
"Ada seminggu lah. Cabai keriting sempat di Rp 70 ribu per kilo, cabai rawit merah sampai Rp 80 ribu per kilo. Kalo sekarang mah udah turun Rp 50 ribuan per kilo," tutur Yusniati.
Baca Juga: 4 Deretan Minuman Segar untuk Takjil Buka Puasa, Mana Favoritmu?
Pedagang lain juga merasakan hal yang sama. Roy (23) menilai harga bahan pokok belum stabil.
"Lagi pada naik-naiknya harga sekarang," ujarnya.
Roy juga menilai kenaikan harga bahan pokok tidak hanya di komoditas bawang putih.
"Yang naik juga sekarang pare, sekarang harga pare Rp 14 ribu, sebelumnya di Rp 14 ribu," ungkapnya.
Ia berharap harga kebutuhan pokok bisa kembali stabil.
Kontributor : Rendy Rutama Putra
Berita Terkait
-
Download Gratis! Kumpulan PP Kucing Nuansa Ramadhan Islami, Super Menggemaskan!
-
Kapan Waktu Baca Niat Puasa Ramadhan yang Benar? Pastikan Tepat agar Sah
-
Lengkap! Niat, Tata Cara, dan Doa Mandi Wajib Jelang Ramadhan
-
Ramadhan Sananta: Saya Gak Takut dengan Ole Romeny
-
Fakta Baru Kasus Pagar Laut Bekasi, SHM Palsu Diduga Diagunkan ke Sejumlah Bank Swasta
Terpopuler
- Alat Berat Sudah Parkir, Smelter Nikel PT GNI yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Pabrik
- Nikita Mirzani Akui Terima Uang Tutup Mulut dari Reza Gladys: Dikasih Duit Ya Diambil
- Kemendagri Beberkan Sanksi untuk Kepala Daerah yang Absen Retreat di Akmil Magelang
- Rumah Mau Dirobohkan Nikita Mirzani, Umar Badjideh: Duit Endorse Berapa, Biaya Renovasi Berapa...
- Jairo Riedewald: Saya Adalah Kelinci Percobaan
Pilihan
-
Shin Tae-yong Gantikan Indra Sjafri? Erick Thohir Kasih Kode Ini
-
Keputusan PSSI Pecat Indra Sjafri Disambut Nyinyir Netizen: Taunya Ditunjuk Jadi Wakil Dirtek
-
Investasi Rp42 Triliun Era Jokowi Terancam Gulung Tikar, Bagaimana Nasib Pekerja?
-
Patrick Kluivert Belum Pilih Asisten Lokal, Erick Thohir Ogah Ikut Campur
-
PSSI Berani Pecat Indra Sjafri? Erick Thohir: Saya Belum Bisa...
Terkini
-
Sebelum Ditahan KPK, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Sempat Datangi Rumah di Bekasi
-
Patuhi Titah Megawati, Walkot Bekasi Tri Adhianto Pilih Lakukan Kegiatan Ini
-
Mengembangkan Ekosistem Kerajinan Bambu: Perjalanan Bambu Tresno Bersama BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Didemo Murid Sendiri, Kepsek MAN 2 Kota Bekasi Akui Gedung Bocor dan Rusak
-
Muda dan Berani! 850 Siswa MAN 2 Kota Bekasi Demo Transparansi Dana Sekolah