SuaraBekaci.id - Pasca dirilisnya logo halal baru oleh Kementerian Agama ( Kemenag ) dengan gambar menyerupai gunungan wayang yang merupakan khas adat Jawa, seorang ilustrator bernama Aprilia Muktirina bikin heboh warganet dengan membuat logo halal khas Indonesia dari Sabang sampai Merauku.
Melalui akun media sosial Tiktok miliknya @heyaprilia ia mengunggah video saat dimana dirinya iseng mengisi waktu dengan membuat logo halal yang sesuai dengan ciri khas Negara Indonesia dari mulai Aceh hingga Papua.
"Halo guys jadi kemarin aku lihat di Twitter lagi pada membahas kontroversi logo halal MUI yang baru, trus aku iseng aja bikin versi Indonesia," katanya mengawali video berdurasi 1 menit itu.
Aprilia kemudian membuat ilustrasi logo halal dari berbagai daerah dengan ciri khasnya masing masing, dimulai dari Aceh dengan logo berbentuk Masjid Raya Baiturrahman, Padang dengan bentuk rumah gadang, versi Medan dengan genteng rumah adat, Jakarta berbentuk Monas, serta Bandung dengan gedung sate.
Ia juga membuat logo halal versi Bali, NTB dan NTT serta Pontianak dimana kesemua logo termasuk menggambarkan ciri khas yang dikenal dari daerah masing masing.
Kemudian versi khas Palangkaraya, Banjarmasin, Samarinda, juga Sulawesi dan Papua tak luput dari karyanya.
Tak hanya membuat logo halal khas dari berbagai provinsi, Aprilia juga turut membuatnya dalam versi kota di berbagai daerah seperti Gresik, Madura, Malang, Makassar, Bekasi hingga Ambon.
Meski ia mengaku membuat logo halal tersebut hanya untuk mengisi waktu luang namun postingannya telah ditonton oleh 265 ribu warganet dengan 36 ribu tanda suka.
Unggahannya pun mendadak ramai dan dikomentari oleh ribuan warganet yang mengagumi karyanya.
Baca Juga: MUI Sulsel: Tidak Substantif Mempermasalahkan Logo Halal
"Mikirnya berapa hari ini buat idenya, keren banget," komen akun @nadia***.
"Bagus banget sih," tambah yang lain @tasya***.
"Keren mba Intinya Indonesia bukan hanya Jawa," sahut akun @Ria***.
"Sumpah rajin banget dan kepikiran untuk bikin semua daerah, keren ide idenya semua, " sambung @Fair***.
"Jadi gak iri irian lagi ya, karena setiap daerah sudah punya logo halalnya," tulis akun lain @il***.
Dan disusul oleh ribuan komentar lain yang juga merasa kagum akan karya Aprilia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Terus Dukung Desa Berdaya dan Mandiri, BRI Raih Apresiasi dalam Peringatan Hari Desa Nasional 2026
-
5 Fakta Cap Tangan di Pulau Muna: Seni Cadas Tertua yang Mengubah Sejarah Dunia
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia