
SuaraBekaci.id - Pemain Inggris, Jude Bellingham alami cedera kepala saat lakoni laga lanjutan Bundesliga antara Mainz 05 vs Borussia Dortmund, Kamis (17/3/2022) dinihari WIB.
Cedera yang didapat oleh Jude Bellingham terjadi pada menit ke-74. Saat itu, Bellingham dan pemain Mainz 05, Niklas Tauer duel di udara untuk mendapatkan bola.
Kepala kedua pemain ini saling beradu. Akibatnya, dua pemain ini pun terjatuh ke tanah dengan cukup keras. Bellingham awalnya tidak bergerak sebelum ditangani oleh tim medis.
Kejadian horor ini pun menimbulkan reaksi keras dari komentator DAZN, Uli Lever.
Baca Juga: Frontal Kritik Wasit, Jude Bellingham Didenda Rp 647 Juta
"Saya sama sekali tidak tahu tentang obat-obatan, tapi sepertinya ia harus diganti," kata Uli Lever mengutip dari Spox.com.
Dari pinggir lapangan, pemain Brasil Reinier Jesus sudah bersiap untuk gantikan Bellingham. Namun pelatih Dortmund, Marco Rose tak mengganti Bellingham dengan Reinier hingga akhir pertandingan.
Sementara itu dari laporan Express, Bellingham menolak untuk mendapat pertolongan lebih lanjut dari tim dokter dan memilih untuk melanjutkan pertandingan.
Pelatih Marco Rose usai pertandingan mengatakan bahwa ia sendiri cukup heran dengan keputusan Bellingham.
"Dia berada di pinggir lapangan bersama dokter, tiba-tiba ia sudah berdiri di samping saya. Saya bertanya lagi kepada dokter, apakah semuanya sudah diperiksa. Kami mengatakan bahwa kami akan melihat kondisinya satu sampai dua menit setelah ia masuk ke lapangan," papar Rose.
Baca Juga: Ingin Pertahankan Jude Bellingham, Borussia Dortmund Rela Lakukan Hal Ini
Kondisi ini pun membuat Dortmund mendapat kecaman dari media sosial. Sejumlah warganet menyayangkan keputusan tim dokter yang mengizinkan Bellingham melanjutkan pertandingan setelah kejadian horor yang ia alami.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Gemetar Jika ke Liga Inggris, Calvin Verdonk Pilih Main di Liga Petani
-
Calvin Verdonk Akui Cocok Susul Kevin Diks ke Bundesliga
-
Calvin Verdonk Pilih Bundesliga Dibanding Liga Inggris, Masih Impikan Gabung Ajax
-
Gema 'Remontada' Jelang Real Madrid vs Arsenal, Bellingham: Ini Malam Khusus untuk Kami
-
Hasil Liga Champions Tadi Malam: Barcelona Hancurkan Dortmund 4-0, PSG Bangkit
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
Penggugat Ijazah Palsu Jokowi Tunjuk Guru Besar UNS Jadi Mediator
-
Sri Mulyani Bocorkan 5 Kesepakatan RI-AS Untuk Batalkan Tarif Trump
-
Meski Ekonomi Lesu, Sri Mulyani Sebut Masyarakat Tetap Rajin Bayar Pajak
-
Sri Mulyani Sebut Rupiah Tahan Banting
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Jangkau 88% Wilayah Indonesia, 1,2 Juta AgenBRILink Layani Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri
-
Terjebak Kobaran Api! Ibu dan Anak di Jatiasih Tewas, Saksi Dengar Suara Ini
-
Dari CS ke Pahlawan UMKM, Kisah Inspiratif Mantri BRI Berdayakan Pengrajin Gerabah di Lombok
-
BRI Berdayakan 14,4 Juta Pengusaha Wanita, Bukti Komitmen Hadirkan Kesetaraan Gender
-
Masih Misteri! Bau di Bekasi Bukan Berasal dari Kebocoran Gas