SuaraBekaci.id - Lalu-lintas Karawang tepatnya di Jalan Kawasan Industri Mitra menuju Surya Cipta Karawang, Jawa Barat pagi ini, Selasa ( 15/3/2022 ) sekitar pukul 08.22 WIB lumpuh tak bergerak hingga berjam jam lamanya.
Dari video yang beredar di sosial media dan menjadi viral diunggah sejumlah akun media sosial diantaranya akun @karawang_kekinian. Dari video dan foto yang beredar tampak, jalanan kawasan industri itu dipenuhi kendaraan bermotor baik roda dua ataupun empat, tampak tidak bergerak.
Sejumlah kendaraan berusaha untuk bisa lepas dari keruwetan jalan namun karena volume kendaraan melebihi kapasitas jalan maka yang kemudian terjadi, kemacetan bertambah parah.
Kebanyakan kemacetan ini karena banyaknya warga yang hendak bekerja, berdagang maupun berangkat ke sekolah dalam waktu yang nyaris bersamaan.
"Sudah 1 jam tidak gerak sampai sekarang di jalan kawasan KIM - Surya Cipta Karawang," tulis dalam caption video tersebut.
Banyak dari warganet yang rupanya turut serta didalam kemacetan tersebut yang mencurahkan ke dalam kolom komentar.
"Parah banget macetnya, aku aja jam segini baru sampai PT gara gara kejebak macet," cerita pemilik akun @adinda***.
"Saya masih didalam kawasan KIM gak gerak sama sekali," ungkap lagi akun @ddquee***.
"Macet parah, kehujanan, bensin abis, laper belum sarapan, nikmat sekali pagi ini," tambah akun @andrii***.
Baca Juga: Duh! Banjir Ruas Jalan Nasional Banyumas-Yogyakarta, Jasminto Terjebak Macet Hingga Enam Jam
"Kejebak tadi 1 jam lebih gak gerak, perlu pembenahan bu @cellicanurrachadiana, bapak @aep_syaepulohse, bapak @ridwankamil," tulis akun @sopand***.
"Lagian PT banyak jalannya cuma segitu, yang lewat situ semua jenis kendaraan, dahlah," kata @nadya***.
Dan masih banyak curhatan lain yang kompak mengeluhkan kemacetan yang hampir setiap hari terjadi itu.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar