SuaraBekaci.id - Sesosok jasad bayi yang telah membengkak ditemukan mengapung di pinggiran Kali Srengseng RT 004/005, Desa Sukamulya, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu ( 6/3/2022 ) sore.
Bayi berjenis kelamin laki laki itu bahkan ditemukan dalam kondisi masih lengkap dengan ari-ari melilit di tubuhnya.
Video penemuan jasad bayi malang itu pun viral dan menggegerkan jagad maya. Unggahan akun @bekasiinfo_id memperlihatkan saat salah seorang anggota dari Polsek Sukatani tengah mengevakuasi jasad bayi yang tak berdosa itu.
Dengan menggunakan alat seadanya berupa plastik dan berpegangan kayu, petugas mengangkat tubuh mungil dari pinggir kali penuh hati hati.
Warga sekitar yang melihat proses evakuasi ini merasa miris akan nasib bayi itu.
"La ilaha illa allah, muhamadur Rasullulah," ucap salah satu warga yang terdengar dalam rekaman video amatir tersebut.
Suasana pun ramai oleh warga dan petugas yang saling bahu membahu mengangkat jasad bayi tersebut.
Menurut saksi warga bernama Sherly, jasad bayi yang diperkirakan baru lahir itu tersangkut di Kali tak jauh dari tempatnya berjualan. Saksi pun kemudian langsung melaporkan penemuannya kepada warga sekitar yang selanjutnya menghubungi pihak kepolisian Polsek Sukatani.
Berdasarkan informasi dari berbagai sumber, jasad bayi kemudian dibawa ke Rumah Sakit Kramat Jati Jakarta Timur untuk dilakukan visum, namun keterangan sementara tak ditemukan tanda kekerasan dari tubuh korban.
Baca Juga: Rantan Temukan Jasad Bayi Mengapung di Tepian Sungai Jelai, Warga Ketapang Heboh
Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian akan identitas maupun pelaku yang tega membuang bayi mungil tersebut.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Gilga Sahid Pamer Momen Happy Asmara Cari Pahala, Netizen Soroti Botol di Meja: Salfok Aku!
-
Dharma Pongrekun Siap Jadi Tukang Kaos, Netizen Minta Bahas Elite Global
-
Viral Wanita Umrah Bareng Teman Pria hingga Dilamar di Depan Kabah: Netizen Langsung Meradang!
-
Jateng dan Rompi Jadi Perbincangan di X, Segini Harga Rompi Anti Peluru
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO