SuaraBekaci.id - Publik saat ini tengah menyoroti soal aturan dari Kementrian Agama (Kemenag) terkait aturan pengeras suara atau toa di masjid.
Di tengah polemik tersebut, ucapan dari Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas makin memanaskan situasi. Hal itu lantaran Menag Yaqut dianggap menganalogikan suara azan dengan gonggongan anjing.
Terkait kisruh ini, Ustaz Abdul Somad (UAS) lewat akun Instagram @ustadzabdulsomad_official membagikan video animasi kartun.
Mengutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com, Sabtu (26/2), dalam cuplikan video animasi kartun tersebut, awalnya diperlihatkan dua orang yang sedang duduk bersama. Saat terdengar suara azan, salah satunya pun berkomentar bahwa suara azan itu terdengar cukup mengganggu.
"Waduh nih azan berisik banget ya, ganggu banget sih," kata orang pertama.
"Kok berisik mas? Bukan berisik mas, justru ini indah karena ini panggilan untuk umat muslim, untuk melaksanakan shalat," kata orang kedua.
"Tapi suaranya bikin pekak telinga tahu," balas si orang pertama.
Kemudian muncul lah sosok orang ketiga dengan latar suara Ustaz Abdul Somad, yang menjelaskan tentang apa itu makna azan.
"Bunyi adzan itu apa? Lafaz Allah kan. Yang terganggu dengan lafaz Allah itu setan," kata Abdul Somad.
Ustad Abdul Somad bahkan mengatakan untuk mengumpulkan siapapun yang tidak suka atau terganggu dengan suara azan, untuk di-ruqyah secara massal.
"Maka orang yang terganggu mendengar adzan, dia mesti diruqyah. Kumpulkan se-Indonesia ini berapa anggota DPR, pejabat, orang kaya, yang terganggu mendengar adzan diadakan ruqyah massal," ujar Abdul Somad.
Video Ustaz Abdul Somad soal Azan, klik di sini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74