SuaraBekaci.id - Kevin Diks menjadi pemain yang digadang-gadang bakal membela timnas Indonesia. Nama Kevin Diks muncul dan menggantikan pemain berdarah Indonesia lainnya, Ragnar Oratmangoen.
Masuknya nama Kevin Diks untuk menjadi bagian dari timnas Indonesia di masa mendatang rupanya juga menyita perhatian media Denmark.
Salah satu media Denmark, Tipsbladet, menyoroti soal proses naturalisasi Kevin Diks. Menurut mereka, Kevin Diks ialah salah satu aset terbesar yang dimiliki FC Copenhagen.
"Menurut laporan media Indonesia, Kevin Diks saat ini akan diproses naturalisasi," tulis media Denmark tersebut.
"Bek kanan berusia 25 tahun itu menjadi aset terbesar untuk FC Copenhagen dengan tujuh gol dan delapan assit dalam 26 pertandingan,"
"Dia sebelumnya telah memainkan tujuh pertandingan untuk tim nasional Belanda U-21,"
Terbaru, pihak PSSI pada Kamis (10/2) akan bertemu dengan Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali membahas perihal tersebut.
"Kami (PSSI) berterima kasih kepada Menpora Bapak Zainudin Amali atas perhatiannya. Dengan adanya pertemuan besok, itu menjadi kesempatan bagi PSSI untuk menjelaskan program naturalisasi yang dimaksud oleh PSSI," ujar Yunus.
Sebelumnya STY, sudah menyodorkan empat nama. Mereka ialah Kevin Diks, Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Mees Hilgers.
Baca Juga: Kevin Diks Catatkan Nilai Transfer Tertinggi Selama Kariernya
Nama Ragnar Oratmangoen belakangan dikabarkan dicoret oleh Shin Tae-yong.
"PSSI dan pihak pemerintah dalam hal ini Kemenpora tidak ingin melakukan naturalisasi dengan serampangan. Naturalisasi yang pernah dilakukan dulu menjadi pembelajaran bagi PSSI untuk bertindak hati-hati," ujar Yunus Nusi.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Siapa Dalangnya? Polda Metro Jaya Selidiki Teror Mengerikan ke DJ Donny
-
PMI Kirim 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
-
Usia 130 Tahun, Ini Capaian BRI dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025