SuaraBekaci.id - Edy Mulyadi tengah jadi sorotan perihal ucapannya yang menyinggung soal Kalimantan.
Dalam sebuah video yang beredar Edy Mulyadi bersama sejumlah orang menyuarakan ketidaksetujuan mereka terkait pemindahan Ibu Kota ke Kalimantan.
Yang menjadi polemik adalah ucapan Edy Mulyadi yang menghina Kalimantan dengan sebutan tempat jin buang anak hingga rekannya pun menghina Kalimantan sebagai tempat monyet.
Sontak video ucapan Edy Mulyadi ini langsung meledak dan memicu kemarahan banyak pihak. Tak hanya warga Kalimantan sendiri, namun banyak kalangan dari luar Kalimantan yang turut marah dengan ucapan Edy Mulyadi.
Baca Juga: Tak Terima, Maman Abdurrahman Desak Kapolri Segera Proses Edy Mulyadi Secara Hukum
Sejak pagi ini sebanyak empat tagar langsung mencuat menempati trending laman media sosial Twitter yakni #TangkapEdyMulyadiPKS, #IndonesiaTanpaPKS, #TangkapAzamKhan, dan #WargaKalimantanBukanMonyet.
Rupanya pernyataan Edy Mulyadi yang kontroversi ini juga membuat geram Iandika Mulya Ramadhan atau dikenal dengan Ian Kasela vokalis group band Radja.
Melalui akun Instagram miliknya @iankaselaradja pria ini mengutarakan kemarahan dan kekesalannya terhadap ucapan Edy Mulyadi.
" Ban***, Sia*** itu yang pantas diucapkan untuk orang yang berani menghina Kalimantan, " ucap Ian tegas.
Ia juga menambahkan keterangan dalam caption unggahan mengenai kekesalannya.
"Dia berkoar koar di medsos kita beli ya, apa salah Kalimantan? Mudah mudahan ada pihak dari segi hukum untuk memproses manusia yang berani menghina suatu daerah dengan atau tanpa alasan apapun, agar ada efek jera terhadap yang lain nantinya juga kalau mau berbuat yang sama, " tulis Ian dalam caption tersebut.
Ia menegaskan bahwa perbuatan Edy tak pantas dan tak tepat.
"Jika ingin mengkritik, kritiklah kebijakannya, bukan daerahnya, " pungkasnya disertai tag ke akun Presiden Joko Widodo @jokowi.
Unggahan ini pun kemudian mendapat dukungan dari berbagai pihak mulai dari deretan para artis hingga warganet.
Salah satunya artis kondang Okan Kornelius yang turut mendukungnya melalui kolom komentar.
"Semangat brother, kita dibelakang bro, " tulis Okan @okankornelius.
Disusul penyanyi kenamaan Shandy Sondoro.
"51K4T bang, " timpal Shandy @sandhysondoro_official.
"sikat bro, " ucap musisi Piyu @piyu_logy.
" Usut sampai tuntas, " timpal akun @imanba***.
" Harus diproses hukum penghinaan Kalimantan, " tambah akun lain @aryaa***.
Dan komentar lain bernada serupa.
Sampai saat ini sejumlah pihak terus mengeluarkan amarahnya atas penghinaan Edy Mulyadi terhadap Kalimantan.
Dalam video Edy juga turut tampak Azam Khan yang merupakan pengacara FPI, Habib Rizieq dan HTI yang bahkan menyebut hanya monyet yang mau tinggal di Kalimantan.
Ramai dan membuat kisruh begitu banyak kalangan yang menuntut agar Edy Mulyadi dkk diamankan.
Salah satunya juga adalah Panglima tambak baya yang meminta Polri untuk segera menangkap Edy Mulyadi dan meminta hukuman adat diterapkan, dan jika dalam waktu 1 x 24 jam tidak disikapi mereka akan mengambil sikap tegas.
Begitu pula beberapa forum diantaranya Forum Pemuda Lintas Agama Kalimantan Timur yang telah melayangkan laporan mereka atas tindakan Edy Mulyadi yang diduga menghina Kalimantan. Serta masih banyak pihak lain yang secara bergantian melaporkan Edy yakni Koalisi Pemuda Pemudi Kalimantan Timur, Ormas Perpedayak Balikpapan dll.
Meski dalam sebuah unggahan yang beredar Edy Mulyadi telah mengungkapkan permintaan maafnya, namun bola panas akibat ucapan yang terlontar tak mudah begitu saja dilupakan.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Beda Kado Istri Haji Isam untuk Ultah Ameena dan Azura, Selera Crazy Rich Kalimantan Gak Pernah Gagal!
-
Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
-
Kabar Gembira! UMK Kalimantan Barat 2025 Dipastikan Naik: Tembus Rp 3,5 Juta?
-
Pendidikan Sahbirin Noor yang Tiba-tiba Mundur dari Gubernur Kalsel
-
Ini Sosok yang Ditunjuk Kemendagri Gantikan Sahbirin Noor Sebagai Gubernur Kalsel
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan