SuaraBekaci.id - Aksi perselingkuhan yang tertangkap tangan istri sah kembali viral di jagat maya, kali ini sang pelakor terbirit-birit ketakutan.
Video yang berlatar jalan raya diketahui wilayah Cirebon ini memperlihatkan seorang wanita mengenakan atasan berwarna pink dengan jilbab senada tampak mengamuk dan berteriak sembari menendang mobil berwarna abu tua yang berhenti di pinggir jalan.
Wanita itu histeris dan berkali-kali meneriaki orang yang diduga pelakor bersama suaminya di dalam mobil, di dekatnya ada beberapa orang lagi berdiri disana.
Si perekam yang diduga warga sekitar mengamati dari jarak cukup jauh.
"Pelakor-pelakor, " ucap si perekam video.
Selang beberapa detik, si wanita yang diketahui istri sah itu merangsek maju ke sisi depan mobil, namun dari sisi kanan turun seorang wanita yang diduga pelakor mengenakan pakaian atasan hitam dengan celana panjang sembari menenteng tas terlihat berlari terbirit-birit menjauh dari mobil.
Sang istri sah yang melihat si pelakor berlari ikut mengejar dengan membabi buta sembari meneriakinya, namun si pelakor justru menambah kecepatan dan melarikan diri di tengah tatapan warga sekitar.
Suasana sekitar pun heboh seketika melihat seorang pelakor berlari terbirit-birit dikejar oleh istri sah di pinggir jalan raya.
Unggahan akun @poros.garut ini pun menuai ragam komentar dari warganet yang menyaksikan.
"Waduh Cirebon kampung abdi, " kata akun @aline***.
"Mau ketawa takut dosa, tapi emang dosa sih mau aja jadi pelakor, emang gak laku sama yang single ya sampai jadi pelakor, " timpal akun @nike3***..
"Harta tahta wanita pelakor pasti ada, " tulis akun @ridza***.
Video ini telah ditonton sebanyak 13 ribu warganet sejak diunggah baru baru ini.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar