SuaraBekaci.id - Kasat Intelkam Polres Metro Bekasi AKBP Ervin Isdrianto mengatakan pihaknya menggandeng perusahaan-perusahaan untuk menyediakan gerai pelayanan vaksinasi COVID-19 penguat di daerah industri di wilayah tersebut.
Ia mengatakan, gerai pelayanan vaksinasi penguat antara lain dibuka di Kampung Rawa Banteng Desa Jayamukti, Kecamatan Cikarang Pusat.
"Ratusan masyarakat telah berpartisipasi dalam kegiatan vaksinasi yang dipusatkan di halaman depan PT Harosa sejak Hari Sabtu kemarin," katanya, Minggu (23/1/2022) dikutip dari Antara.
Pelayanan vaksinasi penguat, menurut dia, juga disediakan bagi pekerja PT Yuli Indonesia Dairy di Desa Sukamukti, Kecamatan Bojongmangu, serta warga di sekitarnya.
"Kegiatan serupa juga kami lakukan dengan menyasar karyawan PT Dawee Elektronik KWS Jababeka di Desa Harjamekar, Kecamatan Cikarang Utara," katanya.
Ia mengatakan bahwa penyuntikan tambahan dosis vaksin COVID-19 sebagai penguat kepada warga dan pekerja dalam kegiatan itu dilakukan menggunakan vaksin buatan Moderna.
Dia mengatakan bahwa setidaknya sebanyak 535 warga telah mendapat vaksinasi penguat dalam pelayanan vaksinasi yang digelar di tiga tempat pada Sabtu (22/1/2022).
"Mereka telah melewati batas minimal pemberian vaksin COVID-19 lengkap yakni dosis pertama dan kedua berjarak enam bulan, dalam kondisi sehat, serta dinyatakan lulus skrining," katanya.
Ervin memastikan kegiatan vaksinasi dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan guna mencegah penularan virus corona.
"Pastinya tetap patuhi prokes, tidak ada kerumunan karena petugas sudah menyiapkan skema khusus bagi warga yang akan divaksin mulai dari pendaftaran hingga observasi semua sudah diatur flow-nya (alirannya). Seluruh pihak yang terlibat juga diwajibkan memakai masker serta mencuci tangan di area yang sudah kita siapkan," kata dia.
Berita Terkait
-
Dari UMKM ke Standar Global, Ketika Industri Kosmetik Lokal Didorong Naik Kelas
-
Sekda Bekasi Endin Samsudin Diperiksa KPK, Apa Perannya di Pusaran Suap Bupati Ade Kunang?
-
Menperin Janji RUU Kawasan Industri Bisa Disahkan Dalam Waktu Dekat
-
Viral Menu Kering MBG Disebut Jatah 2 Hari, Kepala SPPG Bekasi: Itu Salah Paham
-
Indonesia Jadi Pusat Produksi Ban Dunia Lewat Peresmian Pabrik Baru Sailun Group di Demak
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung