SuaraBekaci.id - Kasat Intelkam Polres Metro Bekasi AKBP Ervin Isdrianto mengatakan pihaknya menggandeng perusahaan-perusahaan untuk menyediakan gerai pelayanan vaksinasi COVID-19 penguat di daerah industri di wilayah tersebut.
Ia mengatakan, gerai pelayanan vaksinasi penguat antara lain dibuka di Kampung Rawa Banteng Desa Jayamukti, Kecamatan Cikarang Pusat.
"Ratusan masyarakat telah berpartisipasi dalam kegiatan vaksinasi yang dipusatkan di halaman depan PT Harosa sejak Hari Sabtu kemarin," katanya, Minggu (23/1/2022) dikutip dari Antara.
Pelayanan vaksinasi penguat, menurut dia, juga disediakan bagi pekerja PT Yuli Indonesia Dairy di Desa Sukamukti, Kecamatan Bojongmangu, serta warga di sekitarnya.
"Kegiatan serupa juga kami lakukan dengan menyasar karyawan PT Dawee Elektronik KWS Jababeka di Desa Harjamekar, Kecamatan Cikarang Utara," katanya.
Ia mengatakan bahwa penyuntikan tambahan dosis vaksin COVID-19 sebagai penguat kepada warga dan pekerja dalam kegiatan itu dilakukan menggunakan vaksin buatan Moderna.
Dia mengatakan bahwa setidaknya sebanyak 535 warga telah mendapat vaksinasi penguat dalam pelayanan vaksinasi yang digelar di tiga tempat pada Sabtu (22/1/2022).
"Mereka telah melewati batas minimal pemberian vaksin COVID-19 lengkap yakni dosis pertama dan kedua berjarak enam bulan, dalam kondisi sehat, serta dinyatakan lulus skrining," katanya.
Ervin memastikan kegiatan vaksinasi dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan guna mencegah penularan virus corona.
Baca Juga: Pencinta Mercedes-Benz Merapat ke Be-Benz Day 2022 Kota Bekasi
"Pastinya tetap patuhi prokes, tidak ada kerumunan karena petugas sudah menyiapkan skema khusus bagi warga yang akan divaksin mulai dari pendaftaran hingga observasi semua sudah diatur flow-nya (alirannya). Seluruh pihak yang terlibat juga diwajibkan memakai masker serta mencuci tangan di area yang sudah kita siapkan," kata dia.
Berita Terkait
-
OJK Rilis Lima Aturan untuk Genjot Industri Perasuransian, Penjamin dan Dana Pensiun
-
Lewat BRI UMKM EXPO(RT) 2025, 4 Desainer RI Berbagi Kunci Sukses Industri Fashion
-
Permasalahan Sertifikat Pagar Laut Meluas, Kini Mencapai Subang, Sumenep dan Pesawaran
-
Misteri Pagar Laut Raksasa di Bekasi Terungkap, Dua Perusahaan Miliki SHGB
-
Penampakan 'Tongkat Malaikat Maut' dalam Tawuran Berdarah di Pebayuran Bekasi
Terpopuler
- Kiper Diaspora dari Jerman Sudah Tiba di Indonesia, Langsung Gabung Skuad Garuda
- Dikabarkan Putus, Nikita Mirzani Sebut Matthew Gilbert Gentleman: Dia Tidak Mokondo
- Diduga Disindir Maia Estianty, Ingat Lagi Alasan Desy Ratnasari dan Irwan Mussry Berpisah
- Nikita Mirzani Ungkap Watak Asli Matthew Gilbert: Duit Gue Lebih Banyak, Tapi...
- Direktur Olahraga Belanda: Saya Pikir Timnas Indonesia Akan...
Pilihan
-
Kurs 1 Dolar Setara Rp8.170 di Google Bikin Geger, Berapa Nilai Tukar Sebenarnya?
-
THR Driver Ojol: Antara Regulasi, Hak Pekerja, dan Kebijakan Perusahaan
-
Kevin Diks Soal Mantan Pelatih: Dia Sosok Apa Adanya
-
Sejarah Lagu "Jangkrik Genggong" Sindiran Sosial Kota Semarang yang Masih Relevan hingga Sekarang
-
Jason Yeo Kiper Berdarah Riau di Jerman Punya 'Hubungan' dengan Shin Tae-yong
Terkini
-
Belasan Rumah di Bekasi Utara Dijual Imbas Tower BTN Berdiri Kokoh
-
Pak Dedi Mulyadi Tolong! Warga Bekasi Ketakutan Mati Tertimpa Tower BTS
-
Bahaya! Fenomena di Bekasi: Tower BTS Dibangun di Atas Rumah Warga
-
17 Jam Banjir Kepung Bekasi, Warga Pondok Ungu Ngeluh Gak Bisa Cari Nafkah
-
Tewas Tertimpa Tower di Bekasi, Jasad Rustadi Berhasil Dievakuasi Setelah 2 Hari