SuaraBekaci.id - Kekalahan telak diterima timnas wanita Indonesia di laga perdana Piala Asia Putri 2022. Bertanding di Mumbai Football Arena, India, Jumat (21/1/2022), Octavianti Dwi dkk menyerah dengan skor telak 0-18.
Di babak pertama, timnas Wanita Indonesia sudah menyerah dengan skor 0-9 dari Australia. Striker Chelsea, Samantha Kerr jadi momok bagi lini belakang timnas Indonesia. Ia mencetak 5 gol pada laga itu.
Empat gol juga disarangkan oleh Emily van Egmond pada laga ini. Hayley Raso, Ellie Carpenter dan Kyah Simon masing-masing mencetak dua gol. Sisa gol Australia lainnya dicetak oleh Caitlin Foord, Aivi Luik dan Mary Fowler.
Kekalahan telak ini tentu saja membuat langkah timnas wanita Indonesia semakin berat di babak fase grup Piala Asia Putri 2022. Dari kekalahan telak 18-0 timnas wanita Indonesia ini, berikut 5 fakta menariknya.
Absen 33 Tahun Dibayar dengan Kekalahan Telak
Kekalahan telak 18-0 timnas Wanita Indonesia menjadi debut buruk setelah absen selama 33 tahun di Piala Asia Wanita. Ini menjadi kekalahan terbesar sepanjang sejarah untuk tim Garuda Pertiwi.
Timnas Wanita Australia Hampir Samai Rekor 1998
Kemenangan terbesar timnas wanita Australia tercatat pada 1998. Saat itu timnas Wanita Australia meraih kemenangan telak 21-0 atas Samoa Amerika.
Indonesia Bukan yang Terburuk
Baca Juga: Piala Asia 2022, Australia Bantai Timnas Putri Indonesia 18-0
Skor terbesar di Piala Asia Wanita sepanjang sejarah masih dipegang oleh Jepang, Cina dan Korea Utara. Pada Piala Asia Wanita 1995, Cina hancurkan Filipina dengan skor 21-0. Dua tahun kemudian, di Piala Asia Wanita 1997, Jepang hancurkan Guam dengan skor 21-0. Lalu pada Piala Asia Wanita 2001, Korea Utara menghancurkan negeri tetangga Indonesia dengan skor 24-0.
Indonesia dengan skor kekalahan telak di Piala Asia Wanita
Skor 18-0 untuk kemenangan Australia memang jadi kekalahan terbesar yang dialami timnas wanita Indonesia. Namun dari catatan sejarah menunjukkan timnas wanita Indonesia cukup sering kalah dengan skor telak di Piala Asia Wanita.
Pertama pada babak semifinal Piala Asia Wanita 1986, Garuda Pertiwi kalah 0-9 dari Cina. Lalu pada Piala Asia Wanita 1989, Indonesia ditekul Jepang dengan skor 0-11.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar