SuaraBekaci.id - Davronov Nuriddin adalah salah satu pemain asing di BRI Liga 1 2021. Pemain berusia 31 tahun ini menjadi salah satu pemain pilar di lini tengah tim berjuluk Pendekar Cisadane tersebut.
Kepada salah satu media Tajikistan, Asia-Plus, Rabu (19/1/2022), Nuridin mengaku untuk saat ini ia memiliki ambisi besar bersama Persita.
"Saya selalu berusaha tampil maksiml, tidak peduli tim mana yang saya bela. Tapi sekarang semua target saya terfokus kepada Persita untuk bisa membawa tim ini ke puncak liga Indonesia," kata Nuriddin.
"Sepak bola bagi saya bukan hanya profesi. Itu adalah sesuatu yang lebih. Saya telah melakukannya selama 15 tahun dan saya mencurahkan hampir seluruh waktu saya di sini,"
Menurut Nuriddin, dalam kariernya di sepak bola ia harus berkorban untuk jauh dari keluarga tercinta termasuk saat harus memutuskan bermain bersama Persita.
"Karena sepak bola, saya harus jauh dari orang tua, teman dan tanah air saya," ucapnya.
Di kampung halamannya, Nuruddin mendapat julukan spesial dari fans. Ia disebut sebagai Ronaldo Tajikistan. Mendapat julukan itu, Nuriddin mengaku sangat bangga meski dirinya belum pernah bertemu dengan pemain Manchester United tersebut.
"Saya ingin bertemu Cristiano Ronaldo. Mereka menyebut saya, Ronaldo Tajik dan saya bangga karenanya. Dalam beberapa hal, saya mencoba seperti dia dan saya bahkan memiliki koleksi jersey Portugal dan Manchester United," ungkapnya.
Pada akhir Desember lalu, Persita Tangerang merekrut Nuriddin Davronov dari Borneo. Sebelum bermain bersama Borneo di putaran pertama BRI Liga 1 2021, Nuriddin juga sempat bermain bersama Madura United.
Baca Juga: BRI Liga 1 Jeda Sepekan, Eduardo Almeida Geber Latihan Arema FC
"Saya tahu Persita adalah tim yang bagus, punya pemain yang berkualitas bagus," kata Nur dalam laman resmi klub beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang