SuaraBekaci.id - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisperindag) Kota Bekasi memastikan harga sembako di Pasar Baru Bekasi belum ada kenaikan harga.
Kadisperindag Kota Bekasi Tedy Hafni mengatakan, untuk harga beras kualitas termurah hingga kualitas premium belum terjadi kenaikan.
"Beras premium masih stabil di Rp 12 ribu, yang beras medium Rp 10 ribu, sedangkan yang termurah Rp 9 ribu per kilogram," katanya saat dikonfirmasi, Rabu (19/1/2022)..
Sedangkan untuk harga telur ayam negeri, Tedy mengatakan ada penurunan harga. Harga telor turun menjadi Rp 22.000 per kilogram.
"Telur ayam negeri turun Rp 2.000. Dari harga Rp 24.000 menjadi Rp 22.000 per kilogram,"
Tedy juga menjelaskan, untuk ketersediaan sembako di Pasar Baru Bekasi juga masih stabil.
"Harga komoditi kebutuhan pokok untuk sementara di Pasar Baru Bekasi mayoritas setabil dan stock aman," jelasnya.
Pada awal Februari 2022, masyarakat harus bersiap untuk hadapi kenaikan harga beras.
Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso mengungkap ada beberapa faktor yang menyebabkan harga beras naik.
Baca Juga: Ajudan Rahmat Effendi Hingga Lurah Dipanggil KPK Untuk Jadi Saksi Kasus Korupsi di Bekasi
Faktor yang pertama, hasil panen yang rendah di akhir tahun lalu. Kemudian, ada bencana perubahan iklim yang dinamakan hidrometeorologi.
“Panen rendah pada November-Desember 2021, diperkirakan terjadi bencana hidrometeorologi pada awal 2022, sehingga estimasi harga beras meningkat mulai dari Desember 2021 hingga Februari 2022,” kata Buwas.
Selain itu, beberapa program pemerintah juga disebut menjadi salah satu faktor tingginya harga beras.
“Serta banyaknya program pemerintah yang didistribusikan pada akhir 2021 telah menyebabkan tingginya peredaran uang di masyarakat dan tingginya permintaan beras yang mendorong tingginya harga beras,” ucapnya.
Berikut daftar harga sembako di Pasar Baru Bekasi:
- Ketan Putih Rp 14 ribu per kilogram
- Ketan Hitam Rp 18 ribu per kilogram
- Jagung Pipilan Rp 20 ribu per kilogram
- Ketela Pohon Rp 5 ribu per kilogram
- Garam Rp 10 ribu per kilogram
- Gula Putih Rp 14 ribu ribu per kilogram
- Gula Merah Rp 18 ribu per kilogram
- Minyak Goreng Rp 20 ribu per kilogram
- Ikan Teri Medan Rp 120 ribu per kilogram
- Ikan Asin Gabus Siam Rp 100 ribu per kilogram
- Daging Sapi Rp 125 ribu per kilogram
- Daging Ayam Rp 38 ribu per kilogram
- Cebe Merah Besar Rp 30 ribu per kilogram
- Cabe Merah Kriting Rp 30 ribu per kilogram
- Cabe Rawit Merah Rp 45 ribu per kilogram
- Bawang Merah Rp 30 ribu per kilogram
- Bawang Putih Rp 25 ribu per kilogram
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi