SuaraBekaci.id - Bermain di markas sendiri, Kehrwegstadion, KAS Eupen yang dibela pemain keturunan Indonesia, Jordi Amat kalah dengan skor 0-2 dari Cercle Brugge dalam lanjutan Liga Belgia, Minggu (17/1/2022).
Pada laga ini, Jordi Amat yang dimainkan selama 90 menit oleh pelatih Michael Valkanis gagal berbuat banyak. Pemain yang rencananya akan membela timnas Indonesia itu malah mendapat kartu kuning pada menit ke-34.
Kekalahan dua gol tanpa balas dari Brugge ini membuat posisi KAS Eupen di klasemen Liga Belgia melorot ke peringkat ke-12.
Hasil ini juga membuat Jordi Amat dkk hanya mampu meraih 1 kemenangan dari 5 laga terakhir di semua kompetisi.
Tim yang dibela Jordi Amat, KAS Eupen sendiri sebenarnya berada di kondisi yang tidak cukup bagus.
Dinukil dari laporan media Belgia, KAS Eupen sebelum laga melawan Brugge kehilangan sejumlah pemain inti karena perhelatan Piala Afrika dan sejumlah pemain terpapar virus Corona.
Pihak KAS Eupen sendiri awalnya meminta asosisasi sepak bola Belgia untuk menunda laga melawan Brugge namun permintaan tersebut ditolak.
Jordi Amat sendiri telah melakoni 21 pertandingan di Liga Belgia bersama KAS Eupen dan mencetak 1 asssit. Mantan pemain Espanyol dan Swansea City ini diharapkan segera bisa membela timnas Indonesia dalam waktu dekat.
Baca Juga: Sebut Prestasi Shin Tae-yong Sama Seperti Pelatih Sebelumnya, Exco PSSI Ini Banjir Cibiran
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar