SuaraBekaci.id - Satu santri asal Filipina tewas terbakar akibat ledakan yang terjadi di Rumah Tahfidz Quran Annur, Kampung Pedurenan, Kelurahan Jatiluhur, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jumat (14/1/2022) dini hari.
Kapolsek Jatiasih Kompol Abriansyah Harahap mengatakan dugaan sementara ledakan berasal dari tabung gas yang bocor.
"Kalau dugaan kemungkinan dari gas bocor, kalau kesimpulan lebih pasti kita masih menunggu nunggu laporan pastinya," katanya kepada wartawan, Jumat (14/1/2022).
Pada saat ditemukan, lanjut Abriansyah, korban telah meninggal dunia dengan posisi tubuh terlentang.
"Didapati adanya korban meninggal dunia dengan posisi terlentang dengan luka bakar seluruh tubuhnya," jelasnya.
Selama ini korban diasuh oleh orang tua angkat yang berada di Indonesia dan dititipkan selama dua tahun untuk bersekolah Rumah Tahfidz Quran Annur.
"WNA ini udah belajar Al-quran dua tahun, dan hanya ada orang tua angkat di Indonesia," jelasnya.
Atas kejadian ini, pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi dan pihak polisi telah menyerahkan jasadz korban ke pihak keluarga dan akan dimakamkan di TPU Mayangsari Kelurahan Jatisari, Kecamatan Jatiasih.
"Barusan diserahkan kekeluargaan untuk dimakamkan sore ini, keluarga dari Filipina juga sudah dihubungi," jelasnya.
Baca Juga: Palembang Rasakan Gempa Banten, Warga dan Pegawai Berlarian Keluar Gedung
Kontributor : Imam Faisal
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi