SuaraBekaci.id - Timnas Indonesia yang dilatih oleh Shin Tae-yong rencananya akan menghadapi Bangladesh di FIFA Matchday pada akhir Januari 2022.
Pertandingan Indonesia melawan Bangladesh akan berlangsung dua kali. Agenda FIFA Matchday sendiri bakal berlangsung mulai 24 Januari hingga 4 Februari mendatang.
Laga Timnas Indonesia kontra Bangladesh dalam dua leg ini sekaligus membatalkan satu jadwal pertemuan lainnya yakni melawan Brunei Darussalam.
Melawan Bangladesh tentu tidak boleh dipandang sebelah mata oleh Shin Tae-yong dan skuat Merah Putih. Apalagi tim lawan baru saja mengumumkan pelatih anyar mereka.
Baca Juga: Timnas Malaysia Gagal di Piala AFF 2020, FAM Minta Eks Kepala Polisi untuk Investigasi
Sebelumnya, Bangladesh dilatih oleh pelatih asal Portugal, Mario Lemos. Namun seperti dikutip dari The Daily Star, Sabtu (8/1/2021), asosiasi sepak bola Bangladesh, BFF per hari ini menunjuk Javier Cabrera sebagai pelatih skuat senior.
"Pelatih Spanyol Javier Cabrera telah ditunjuk sebagai pelatih baru kami selama 11 bulan, berakhir pada Desember 2022. Kami berharapkan dia sudah berada di sini pada 15 Januari 2022," kata wakil presiden BFF, Kazi Nabil Ahmed.
Menurut Kazi, tugas pertama Javier ialah memimpin Bangladesh dalam dua pertandingan melawan Indonesia di Bali pada 24 dan 27 Januari 2022.
Cabrera sendiri memang belum pernah melatih tim nasional atau menjadi pelatih kepala di klub senior.
Meski begitu rekam jejak Cabrera tak bisa dianggap remeh. Pria kelahiran Madrid ini pada Mei 2018 sempat ditunjuk sebagai pelatih di akademi Barcelona yang berlokasi di Northern Virginia, Amerika Serikat.
Baca Juga: Terungkap! Sebelum Jadi Bintang Timnas Indonesia, Pratama Arhan Ngaku Pernah Diremehkan
Namun ia hanya bekerja selama 4 bulan di akademi Barcelona tersebut. Pada Oktober 2018, ia kemudian ditunjuk menjadi direktur tekni Laliga.
Cabrera juga tercatat sempat menjadi pelatih di elite akademi milik klub LaLiga, Deportivo Alaves. Yang menarik, karier Cabrera sendiri dimulai saat ia menjadi analis di Opta Sports.
Saat itu ia bertugas menjadi analisis pertandingan untuk LaLiga, Liga Inggris, hingga Liga Champions.
Selain itu, Cabrera juga sempat menjadi direktur teknik di salah satu klub ternama Liga India, Sporting Clube De Goa. Tugas utamanya ialah bertanggung jawab kepada pembinaan pemain muda dari usia 14 tahun hingga 20 tahun.
Berita Terkait
-
3 Pemain Keturunan Dicoret Jelang Hadapi Yordania, Indra Sjafri Sisakan 28 Pemain
-
Patrick Kluivert Bawa Aroma Total Football di Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Erspo Wanti-wanti Soal Jersey Baru Timnas Indonesia: Pasti Ada Pro dan Kontra
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Kevin Diks Bakal Hadapi Para Pemain Kelas Dunia Pasca Hijrah ke Jerman
-
Breakingnews! Hasil Drawing Piala Asia U-17: Timnas Indonesia di Grup C Lawan Negara Shin Tae-yong
Terpopuler
- Dihina 'Jual Diri', Fitri Salhuteru Bongkar Aib Nikita Mirzani: Pernah Ditangkap di Hotel dengan Barang Bukti Kondom
- Pagar Laut Tangerang Diduga Dikuasai Aguan, Sindiran Pedas Rocky Gerung: Kalau Mau HGB, Izinnya ke Ikan
- Media Belanda: Patrick Kluivert Orang Belanda Terburuk Keempat Sepanjang Masa
- Mengintip 3 Koleksi Mobil Mayor Teddy Versi LHKPN, Kekayaannya Tembus Rp15 Miliar
- Ciut Lawan Denny Sumargo? Farhat Abbas Minta Maaf usai Kubu Agus Salim Ancam Penjarakan 10 Ribu Warga NTT
Pilihan
-
Banjir Meluas di Kalimantan Barat, 33.485 Jiwa Terdampak di Empat Wilayah
-
Rp 785 Juta Hadiah di Maratua Run: Promosi Pariwisata Lewat Lari Internasional
-
Rp 48,8 Triliun untuk Tahap Kedua: IKN Siap Jadi Pusat Politik Indonesia
-
Wali Kota Andi Harun Umumkan Proyek Rumah Sakit Rp 700 Miliar Tanpa Sentuh APBD
-
PSSI Bisa Senasib Malaysia Jika Paksakan Naturalisasi Mitchel Bakker
Terkini
-
Karawang Berlakukan Aturan Baru, Bus Jemputan Wajib Pakai Plat Lokal untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah
-
Geger Tubuh Tak Bernyawa Tersangkut di Pagar Laut Bekasi, Begini Pengakuan Nelayan
-
Begal Sadis yang Bacok Lansia di Bekasi Kini Berakhir Meringis
-
KKP Segel Pagar Laut Milik PT TRPN di Bekasi, Kuasa Hukum: Bukan Salah Kami!
-
Viral Pagar Laut Misterius di Bekasi, KKP Ambil Langkah Penyegelan