SuaraBekaci.id - Klub K-League 2, Ansan Greeners resmi memperpanjang kontrak pemain asal Indonesia, Asnawi Mangkualam. Sebelumnya, publik Indonesia menanti dengan cemas apakah Asnawi akan mendapat perpanjangan kontrak dari klub asal Korea Selatan tersebut.
Kabar perpanjangan kontrak Asnawi diumumkan langsung oleh Ansan Greeners lewat akun Instagram pribadi resmi mereka.
"Ansan Greeners FC telah memperbarui kontrak dengan Asnawi," tulis akun resmi klub.
Di laman resmi klub disebutkan bahwa Ansan sangat membutuhkan tenaga Asnawi. Pelatih Ansan, Min Guk menegaskan bahwa tahun ini, Asnawi akan menjadi salah satu pemain andalannya.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Kalahkan Messi Korea dan Jamie Vardy
"Saya mengenal dengan Asnawi dengan baik saat kalah telak dalam pertandingan melawan Ansan saat masih di Daejon tahun lalu," ucapnya di laman resmi klub Ansan.
"Sekarang dia berusia 22 tahun, pemain muda. Dia adalah pemain dengan banyak potensi untuk berkembang di masa depan,"
"Saya akan mempersiapkan diri dengan baik selama musim dingin sehingga Asnawi dapat menunjukkan kekuatannya di lapangan pada tahun 2022,"
Asnawi menjadi pemain di Ansan pada 22 Januari 2021. Kala itu Ansan mengumumkan bahwa eks pemain Makassar dikontrak jangka pendek berdurasi 1 tahun plus opsi perpanjangan 1 tahun.
Asnawi Mangkualam sendiri jadi pemain paling populer di K-League alias Liga Korea. Nama Asnawi bahkan melewati sejumlah nama yang lebih dulu berkarier di K-League.
Baca Juga: Ansan Greeners Kebanjiran Sponsor Berkat Performa Impresif Asnawi Mangkualam
Menurut laporan terbaru dari media Korea Selatan, Chosun, Asnawi disebut paling populer karena memiliki jumlah pengikut sangat banyak di akun sosial media, Instagram.
Berita Terkait
-
Media Vietnam: Kapten Timnas Indonesia Dicoret, Kalah Saing dari Pemain Naturalisasi
-
Beda Selera, 4 Andalan Shin Tae-yong Ini Didepak Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia
-
Statistik Asnawi Mangkualam di Liga Thailand, Tampil Gacor tapi Tak Dipanggil Patrick Kluivert
-
Asnawi Tak Dipanggil, 3 Nama Ini Berpeluang Jadi Kapten Timnas Indonesia
-
3 Kerugian Jika Patrick Kluivert Tak Panggil Asnawi Mangkualan ke Timnas
Terpopuler
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Sunan Kalijaga Semprot Pengacara dr Reza Gladys: Nikita Mirzani Tidak Kebal Hukum
- Kenapa Dokter Richard Lee Sembunyikan Status Mualaf Selama 2 Tahun? Ini Alasannya
- Eliano Reijnders: Tristan Gooijer Menuju Indonesia
- Nikita Mirzani Dipenjara, Sikap Karyawan Gelar Makan Bersama Disorot
Pilihan
-
4 Pemain Timans Indonesia Terancam Absen Lawan Bahrain, Ini Daftarnya
-
Dear Prabowo, George Soros Mulai Acak-acak Ekonomi RI Lagi Lewat Investor Asing, Waspada!
-
Aksi Pencurian Gas Elpiji di Solo Digagalkan, Pelaku Asal Malang Tertangkap
-
Perbandingan Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain Era STY dan Patrick Kluivert, Siapa Lebih Kuat?
-
Sosok Ego Syahrial, Eks Dirjen Migas Diperiksa dalam Dugaan Mega Korupsi Pertamina
Terkini
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah
-
Kesaksian Pekerja di Mal Mega Bekasi Sebelum Diterjang Banjir: Kejadiannya Cepet Banget!
-
Puluhan Sepeda Motor Terendam Banjir di Stasiun Bekasi