SuaraBekaci.id - Banyak diantara kita yang sering mengeluh dengan keadaan, namun unggahan gadis ini seolah menampar dan membuat mata kita menjadi terbuka serta malu tatkala mengeluh.
Ya, melalui akun Tiktok bernamakan @anay.nh gadis ini telah memulai eksis di dunia maya sejak sekitar Januari 2020 silam.
Berbagai unggahan dengan tema Part Of My Life selalu berhasil mencuri perhatian warganet.
Baru baru ini bahkan video kesehariannya menjadi viral dengan disaksikan dan mendapat like mencapai ratusan hingga jutaan penghuni Tiktok.
Baca Juga: Tim SAR Masih Cari Warga Bekasi Yang Tenggelam di Pantai Parangtritis
Unggahan gadis yang tinggal di wilayah pembuangan sampah Bantar Gebang ini dengan begitu ceria dan tanpa beban selalu menceritakan betapa nyaman dan indahnya tempat tinggalnya.
Melalui konten kontennya ia menyuguhkan pemandangan sederhana rumah yang berada di sekeliling sampah itu bak istana baginya.
Seperti unggahan yang ia beri judul " Kalian punya lantai kayak aku gak? " ini memperlihatkan kondisi rumahnya yang terbuat dari kayu dengan alas baleho sederhana namun semangatnya dalam mengemas video tersebut bikin warganet geleng kepala.
Dimulai dari ia bangun tidur dengan kondisi kamar sederhana, membuka pintu kayu yang langsung terhampar pemandangan tumpukan sampah, hingga sebutan jendela ajaib untuk jendela buatan dari kain itu.
" Dan ini jendela ajaib dari istana aku, karena jendela ini adalah satu satunya AC alami yang kita punya, " celetuk dalam isian suara.
Baca Juga: Pegawai Dishub Kota Bekasi yang Lawan Arah Dapat Sanksi Tegas
Selanjutnya bagaimana ia benar benar menikmati kehidupan ditengah sampah itu membuat warganet berdecak kagum. Bahkan gadis ini tak segan segan menyebut tempat tinggalnya dengan sebutan #bukitsurga.
Komentar
Berita Terkait
-
Wagub DKI Sebut ITF Sudah Melalui Perencanaan Matang
-
Tawuran Pecah di Kota Bekasi, 2 Kelompok Remaja Saling Serang Gunakan Senjata Tajam, Netizen: Lempar ke Nusakambangan
-
Viral, Batu Mirip Kepala di Mustikajaya Jadi Perdebatan Publik: Seperti Fenomena Batu Ponari
-
Berkas Dakwaan Dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor Bandung, Rahmat Effendi DKK Segera Diseret ke Meja Hijau
-
Dapat Bantuan Mesin Pirolisis, Warga Siten Bantul Ubah Limbah Sampah Plastik Jadi Minyak Tanah
Terpopuler
-
Luis Milla Diminta Kembali Latih Timnas Indonesia, Nasib Shin Tae-yong di Ujung Tanduk?
-
Geger Cerita Siswa PKL di Salah Satu Hotel Bekasi, Jam Kerja 10 Jam/Hari dan Dapat Bayaran Rp 10 Ribu
-
Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23: Medali Emas Hilang, 3 Pemain Kena Kartu Merah
-
3 Pemain Malaysia yang Jadi Ancaman Gawang Timnas Indonesia U-23, Awas Ada Pemain Klub Eropa
-
Terpopuler: Penyebab Ustaz Abdul Somad Tak Boleh Masuk Singapura, Kedatangan Bintang Bokep Miyabi Picu Kegaduhan
-
Aksi Kocak Lucinta Luna Parodikan Tokoh Ayu di KKN Desa Penari, Publik: Badarawuhi Kalah dengan Badarudin