Scroll untuk membaca artikel
Lebrina Uneputty
Senin, 27 Desember 2021 | 15:33 WIB
Pria hilang di Kalimalang setelah usai bakuhantam. Petugas mencoba menyisir Kalimalang mencari pria yang ceburkan diri. (Instagram)

SuaraBekaci.id - Seorang pria berinisial KS dilaporkan hilang setelah menceburkan diri ke Kalimalang,  Kelurahan Jatimulya,  Kecamatan Tambun Selatan,  Kabupaten Bekasi,  Minggu ( 26/12/2021). 

Pria yang diketahui asal Garut,  Jawa Barat ini nekat melompat ke aliran kali usai baku hantam di sebuah kafe yang terletak di Perumahan Metland Tambun.  

Unggahan akun media sosial Instagram @infobekasi menyebutkan bahwa kejadian bermula pada Sabtu malam ( 25/12/2021),  korban bersama empat orang lain terlibat perkelahian di kafe tersebut.  

Warga yang melihatnya pun berusaha melerai dan mengamankan mereka,  namun dua diantaranya termasuk KS melarikan diri dan menceburkan tubuh ke Kalimalang.  

Satu orang berhasil diselamatkan,  sementara KS tenggelam dan menghilang.   " Waktu kejadian kondisi hujan lebat,  jadi arus Kalimalang luar biasa deras, " ungkap anggota tim relawan pencarian korban,  Abdul Latip seperti dalam kutipan.  

Disebutkan pencarian korban telah dilakukan sejauh empat kilometer dari titik awal korban menghilang.  

40 orang terlibat dalam pencarian ini diantaranya dua tim relawan menyusuri sungai,  satu tim bersama 34 orang menyisir di darat.

Beberapa dari warganet ada yang memberikan informasi bahwa korban telah ditemukan dalam kondisi telah tak bernyawa.  

" Alhamdulillah sudah ketemu, " tulis akun @via_s***. 

" Sudah ketemu,  lokasinya tak jauh dari korban melompat,  korban sudah tak bernyawa, " ungkap akun @adam_web***.

Akan tetapi belum ada informasi resmi terkait penemuan korban.  

Kontributor : Ririn Septiyani

Load More