SuaraBekaci.id - YouTube kembali membuka akses menghadirkan tayangan- tayangan dari Disney channel setelah sebelumnya sempat menghilangkan konten- konten tersebut akibat masalah kesepakatan distribusi.
Kembalinya konten- konten Disney di layanan YouTube rupanya telah diselesaikan oleh kedua belah pihak lewat sebuah kesepakatan.
“Kami telah mencapai kesepakatan dengan Disney dan telah mengembalikan akses konten seperti konten ESPN dan juga FX,” cuit YouTube seperti dikutip dari Reuters, Senin (20/12/2021).
Sebenarnya masalah distribusi itu telah diungkap oleh anak perusahaan Google itu sejak beberapa minggu lalu.
YouTube menyebutkan hanya ingin memperbarui kerjasamanya dengan Disney jika perusahaan itu memberikan persyaratan yang adil.
Hal itu bersamaan dengan pengumuman pemotongan harga langganan yang sebelumnya berkisar 64,99 dolar AS menjadi 49,99 dolar AS.
Namun dengan kembalinya kerjasama yang terjalin antara Disney dan YouTube maka harga langganan kembali naik menjadi 64,99 dolar AS.
Tetapi pelanggan yang telah berlangganan dengan harga 49,99 dolar AS sebelumnya tetap bisa mengakses layanan dan selanjutnya akan dikenakan tarif 64,99 dolar AS.
"Kami menghargai kolaborasi Google untuk mencapai persyaratan yang adil yang konsisten dengan pasar," kata Disney menanggapi kabar kerjasamanya dan Google yang kembali terjalin.
YouTube awal Desember 2021 juga telah membuat perjanjian multi-tahun dengan platform streaming Roku Inc untuk mendistribusikan aplikasi dan layanan TV unggulan YouTube, mengakhiri persaingan selama berbulan-bulan atas rumor perilaku anti-persaingan.
Berita Terkait
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Bermain di Light Shop, Park Bo-young Ikut 'Kursus' Jadi Suster
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Light Shop Jadi Karya Ambisius Kang Full, Siap Bersaing dengan Squid Game!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya