SuaraBekaci.id - Habib Bahar bin Smith menghadiri Maulid Nabi SAW sekaligus penggalangan dana bagi korban bencana Letusan Gunung Semeru di Buni Bakti Babelan Kabupaten Bekasi.
Video yang diunggah Minggu (19/12/2021) itu seperti biasa merekam Bahar Bin Smith membakar semangat para jemaahnya dengan gaya ceramah berapi-api.
Pada moment akhir ceramah, Habib Bahar bin Smith berteriak mengatakan akan memberikan wasiat kepada jemaah yang mayoritas adalah remaja.
" Denger bae-bae wasiat saya ini, berjanjilah kalian, bersumpahlan kalian wahai pemuda-pemudi Islam, bersumpahlah, berjanjilah, jikalau besok atau lusa atau kapanpun saya dipenjara, saya ditangkap atau saya diculik, atau saya dibunuh, berjanjilah kalian semua, bersumpahlah kalian semua, jangan pernah kalian padamkan api-api perjuangan yang setelah saya keluar penjara sampai saat ini saya nyalakan, jangan pernah kalian padamkan saudara-saudara," kata Bahar bin Smith yang disambut dengan teriakan jemaah."Allah hu Akbar"
Bahar Bin Smith kembali mengulang wasiat itu, yang kedua ini dengan penuh tekanan suara lantang dan nada keras.
"Jangan pernah cape untuk menyampaikan kebeneran, jangan pernah letih untuk menegakkan keadilan, jangan pernah mundur sampai hancur, demi Islam, demi Bangsa, demi rakyat, demi Indonesia, demi negara kesatuan republik Indonesia,"teriak Bahar lagi dan dijawab beramai-ramai."Allah Hu Akbar".
Seperti diketahui, sejak keluarnya dari penjara Minggu 21 November 2021 lalu. Dia kerap menuai kontroversi dengan gaya ceramahnya yang keras dan menyulut emosi beberapa pihak.
Terkini, Bahar bin Smith kembali dilaporkan ke polisi dengan nomor LP/B/6354/XII/2021/SPKT/Polda Metro Jaya, pada 17 Desember 2021.
“Ya (Bahar Smith dilaporkan), terkait hal yang bersifat SARA,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan saat dikonfirmasi, Senin (20/12/2021).
Berita Terkait
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
5 Rekomendasi Toko Dessert di Kota Bekasi, Pemilik Sweet Tooth Harus Tahu
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
40 Siswa Madrasah Ditetapkan Sebagai Duta Moderasi Beragama
-
Putri Pahlawan Kusumah Atmadja di Usia Senja: Hidup Sendiri, Tinggal di Kontrakan
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!