SuaraBekaci.id - Sebuah video selfie yang memperlihatkan curhatan seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) viral di media sosial.
Video viral itu menarik simpati banyak pihak. Dia adalah Fitria TKW asal Karawang, Jawa Barat.
Dalam video tersebut terlihat dia menangis sembari menceritakan keinginannya untuk bisa pulang ke Tanah Air.
"Saya TKW dari Karawang, saya kerja udah satu tahun di Dubai, saya pengen pulang tapi harus ada uang Rp 40 juta, saya mohon sama bapak pemerintahan, saya pengen pulang ke Indonesia, tolongin saya pak," kata Fitria dalam video sembari meneteskan airmata, dikutip Suarabekaci.id, Kamis (16/12/2021).
Ia mengatakan saat ini sedang berada di Bahrain dan mengaku tak mendapat perlakuan baik dari majikannya.
"Majikan saya tidak baik, saya minta tolong saya pengen ke Indonesia," berkali kali Fitria mengucapkan ingin pulang.
Hingga akhir video itu diputar, Fitria yang mengenakan kerudung berwarna biru itu terus menerus menangis memohon bantuan.
"Saya tidak punya uang 40 juta," pungkasnya.
Dalam caption yang tertulis di unggahan @halokrw menyebutkan bahwa Disnakertrans Karawang akan segera turun tangan untuk menelusuri dan menangani TKW tersebut.
Baca Juga: Tetap Layani Warga Saat Pandemi, BPJS Kesehatan Payakumbuh Maksimalkan Layanan Pandawa
Staff Pelaksana Pengaduan Kasus Disnakertrans Karawang, Ahmad Sogiri mengaku belum mendengar kabar ini, namun pihaknya akan segera menyelidiki TKW malang ini.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Pindah Excelsior, Kans Miliano Jonathans Jadi Starter Sangat Besar
-
Tanggul Sungai Kalimalang Jebol! Ratusan Keluarga di Karawang Terendam Banjir
-
Miliano Jonathan Resmi Gabung Excelsior: Berharap Dapat Menit Bermain
-
Komitmen Inovasi dan Layanan Sosial, Widya Esthetic Clinic Sabet Penghargaan Bergengsi
-
Pelatih Thailand Senang Tidak Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar