SuaraBekaci.id - Buntut viralnya video yang beredar di media sosial TikTok yang dianggap menyinggung salah satu instansi, Kepolisian Resort (Polres) Karawang berhasil mengamankan dua orang yang menjadi polisi dan bhayangkari gadungan di dalam video tersebut.
Video itu menjadi viral lantaran video yang berdurasi 18 detik itu memperlihatkan seorang pria mengenakan seragam Polri dan wanita berseragam Bhayangkari.
Pada video tersebut wanita itu membandingkan polisi dengan salah satu instansi dengan mengucapkan 'kacang ijo memang bergizi, tapi coklat (polisi) bikin nyaman, bikin tenang di hati lagi' sambil menunjuk pria berseragam polisi di sampingnya.
Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono mengatakan, pihaknya telah mengamankan keduanya berinisial RA (35) dan RW (28) di wilayah Cikampek.
"Setelah mendapatkan informasi yang viral tersebut kita melakukan langkah-langkah dengan mengamankan kedua orang tersebut di daerah Cikampek lalu kita periksa kemudian kita introgasi ternyata laki-laki tersebut bukan seorang anggota Polri. Termasuk si wanitanya bukan anggota Bhayangkari, karena mereka juga belum ada ikatan pernikahan," kata dia kepada wartawan, Selasa (7/12/2021).
Untuk motif yang dilakukan oleh kedua orang tersebut, kata Aldi, pihaknya masih mendalami terutama kepada salah seorang pria itu yang menggunakan seragam Polri.
"Motif masih kita dalami terutama kepada yang laki-laki ini ya, kalau perempuan ini kan memang menjelaskan dia tidak mengetahui kalau si laki-laki itu polisi gadungan," tuturnya.
Aldi membenarkan bahwa pria itu bukan anggota kepolisian, bahkan dari hasil pemeriksaan pria tersebut tetap mengaku sebagai polisi meskipun sebelumnya wanita itu sudah mencurigainya.
"Jadi hasil dari pemeriksaan memang si perempuan ini mendapat informasi dari laki-laki kalau laki-laki ini seorang anggota Polri, namun sebenarnya si perempuan sudah curiga dari dua minggu yang lalu. Bahkan si perempuan ini sempat bilang jika memang bukan polisi sebaiknya jujur, namun si laki-laki ini kukuh tetap bilang kalau dia sebagai anggota Polri," ungkapnya.
Baca Juga: Video Direksi TransJakarta Diduga Rapat Sambil Nonton Tari Perut, Ikut Joget hingga Ketawa
Untuk seragam polisi dan bhayangkari yang didapatkan mereka, lanjut Aldi, mereka membelinya secara daring dan sudah seragam itu sudah disita oleh pihaknya.
"Keterangan awal untuk laki-laki itu membelinya secara online dan kita masih mendalami terkait toko online yang di mana dibelinya itu. Lalu untuk seragamnya itu sudah kita amankan sudah kita sita, dari pangkatnya yang seragam polisi itu Inspektur Dua (Ipda)," tuturnya.
Menurut Aldi, dari hasil pemeriksaan pihaknya, saat ini belum diketahui sejak kapan pria tersebut menyamar sebagai polisi gadungan. Hanya saja, keduanya sudah bertemu sejak Oktober 2021.
"Kami sudah dalami kalau mereka itu sudah saling kenal sejak bulan Oktober dari medsos dan profesi sebenarnya si laki-laki itu sebagai salah satu pengaman di salah satu gudang di Karawang dan si perempuan itu swasta," ungkap Aldi.
"Kami tanyakan mereka baru sebatas teman dekat, untuk membuat videonya itu di salah satu tempat di studio foto, tapi bukan untuk prewed tapi tujuannya untuk senang-senang saja," imbuhnya.
Kontributor : Akhmad Nursyeha
Berita Terkait
-
Ketika Perhatian Menjadi Senjata: Membaca Ulang Ancaman Child Grooming
-
Jaring Aspirasi Lewat Media Kreatif, Baharkam Polri Gelar Festival Komik Polisi Penolong
-
SIPSS Polri 2026: Jadwal, Syarat, Link Pendaftaran dan Daftar Jurusan
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
-
Tanggul Sungai Kalimalang Jebol! Ratusan Keluarga di Karawang Terendam Banjir
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol