SuaraBekaci.id - Ayah Bibi Ardianysah, Faisal naik pitam saat ayah Vanessa Angel Doddy Soedrajat menuntut hak asuh Gala Sky Andriansyah.
Dia marah karena Doddy yang semula datang ke rumahnya dengan tujuan mengurus pencairan asuransi, namun malah meminta hak asuh Gala Sky Andriansyah.
Emosi ini diakui Faisal, diungkapkan setelah menandatangani surat-surat pencairan asuransi Vanessa Angel untuk ahli waris yaitu Doddy Sudrajat.
Ia mengakui langsung marah-marah saat itu. "Begitu surat itu selesai tanda tangan, dia taruh di sana. Terus dia bilang, 'Pak Haji saya juga mau perwalian'. Emosi nggak saya? Saya sudah tanda tangan dia bilang begitu," ucap Faisal.
Padahal menurut Faisal, pihaknya tidak mempermasalahkan uang asuransi kematian Vanessa Angel.
Menurut dia, ayah Vanessa Angel berbohong soal uang yang diterima dari asuransi, walau diketahui Faisal Doddy berbohong soal jumlah pencairan yang didapat.
Dalam wawancara Intens Investigasi Faisal menceritakan awal kedatangan Doddy.
Kedatangan Doddy Soedrajat awalnya untuk meminta dokumen penting milik Vanessa Angel agar bisa mencairkan dana asuransi.
"Setelah ke pengadilan, dua hari setelah itu, dia datang meminta surat-surat untuk pencairan dana Prudential. Ahli warisnya dia dan Mayang. Terus dia minta akta kelahiran, surat nikah, semua surat-surat," jelas Faisal, Rabu (24/11/2021).
"Dia minta KTP saya, KTP istri saya. Kemudian disiapkan sama istri saya. Dia minta tanda tangan surat, saya tanda tangan, istri saya tanda tangan," sambungnya lagi.
Setelah itu, Faisal menyinggung soal uang asuransi itu. Dia menyebut Doddy Sudrajat sempat berbohong terkait nominalnya.
Meski demikian, Faisal enggan memperpanjang masalah itu lantaran nama Doddy Sudrajat dan Mayang memang terdaftar atas nama ahli waris Vanessa Angel.
"Saya tanya berapa dari Prudential, dia jawab Rp 30 juta. Padahal anak saya, keluarga saya sudah dihubungi Prudential nilainya lebih dari Rp 500 juta. Saya tahu. Saya diam saja, nggak ada masalah," ucapnya.
Setelah tanda tangan surat-surat, Faisal mengaku maki-maki, naik pitam saat Doddy dengan entengnya meminta hak perwalian Gala Sky.
Diketahui, keluarga Vanessa Angel disorot setelah meminta barang-barang peninggalan almarhumah dikembalikan. Mereka juga menuntut hak asuh Gala Sky Andriansyah.
Berita Terkait
-
Fuji Rindu Mendiang Kakak, Komentar Verrell Bramasta Diserbu: Gercep Banget Mas Dewan
-
Video Wawancara Fuji dengan Media Malaysia Disorot, Sikapnya Auto Dibandingkan Saat Bertemu Wartawan di Indonesia
-
Ayah Kandung Verrell Bramasta Diam-diam Sering Ketemu Orang Tua Fuji, Sudah Siap Jadi Besan?
-
Terekam Kamera, Cara Verrell Bramasta Manjakan Fuji Bikin Hati Meleleh
-
Baru Menikah! 7 Seleb Siap Sambut Ramadan 2025 dengan Status Baru
Terpopuler
- Gaji Kapolda Cuma Rp5 Jutaan, Kok Anaknya Bisa Habis Rp1,2 Miliar Sebulan?
- Ngaku Terima Royalti Rp50 Juta per Bulan dari Ari Lasso Tanpa Lewat WAMI, Ahmad Dhani Dicap Tak Sesuai Aturan
- Beli Pentol di Pinggir Jalan, Perilaku Selvi Ananda Dibandingkan Dengan Kades Viral
- Jejak Digital Reza Gladys Plonga-plongo di Acara Feni Rose Viral: Nikita Mirzani Harus Lihat Ini
- Heboh Dugaan Penghapusan Bukti, Oky Pratama dan Reza Gladys Ternyata Lulusan Kampus yang Sama
Pilihan
-
PHK Massal Sritex, Yamaha, KFC, dan Sanken: Lebih dari 15 Ribu Buruh Terdampak
-
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia selama Bulan Ramadhan 2025
-
Elkan Baggott Tak Bela Timnas Indonesia, Netizen: Males Jadi Cadangan
-
Jadwal Imsakiyah Ramadan 2025 Resmi Kemenag: Seluruh Provinsi, Download di Sini!
-
Sambut Ramadan! Simak Jadwal Imsak dan Waktu Buka Puasa di Kaltim 1 Maret 2025
Terkini
-
Orang Tua Diminta Bayar Rp700 Ribu untuk Outing Class, Walkot Bekasi Ancam Sanksi Tegas
-
Geger Pasutri Tewas di Kontrakan Bekasi: Kondisi Korban Mengenaskan
-
Sebelum Ditahan KPK, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Sempat Datangi Rumah di Bekasi
-
Patuhi Titah Megawati, Walkot Bekasi Tri Adhianto Pilih Lakukan Kegiatan Ini
-
Mengembangkan Ekosistem Kerajinan Bambu: Perjalanan Bambu Tresno Bersama BRI UMKM EXPO(RT) 2025