SuaraBekaci.id - Dua orang pria terekam kamera CCTV saat membuang sampah di aliran Kali Sadang, Wanasari, Cibitung Kabupaten Bekasi.
Video CCTV terlihat dalam unggahan akun Instagram @liputancikarang yang merupakan laporan dari pantauan relawan lingkungan dan kebencanaan.
Caption menyebutkan pembuangan sampah ini terjadi pada Hari Kamis dini hari ( 18/11/2021 ).
Dalam rekaman tersebut terlihat dua orang pria berdiri diatas truk yang diparkirkan samping jembatan, keduanya kemudian dengan santai secara bergantian membuang sampah berkarung karung ke dalam aliran kali sadang.
Suasana malam hari sepi membuat tak banyak warga disekitaran jembatan.
Sampah sebanyak 1 truk penuh yang sudah dalam bentuk karung dibuang begitu saja ke aliran kali.
Warganet yang menyaksikan rekaman Video CCTV ini begitu geram dengan ulah para pelaku.
" Tangkap supaya jera untuk yang lainnya juga, terutama pabrik pabrik yang buang limbah di Sungai Bekasi," tulis akun @hardybigdad***.
" Biar jelas di setiap jembatan ada penerangan dan CCTV nya, agar yang buang sampah ketahuan," sahut yang lain @iwankoesw***.
" Dasar human, pas kebanjiran nyalahin Pemerintah," kata akun @kevinjeff***.
" Nanti banjir nangis," ucap akun @dendy_m***.
Ada juga warganet yang melaporkan tindakan serupa di Kali Cibel.
" Sampah dari perumahan juga banyak yang dibuang di pinggiran kali Cibel, padahal warga perumahan bayar uang sampah setiap bulan, tapi ternyata sampahnya dibuang sembarangan," ungkap akun @ummu_aghn***.
Warga berharap oknum oknum seperti agar ditindaklanjuti, supaya tidak terjadi hal serupa.
Berita Terkait
-
Pagar Laut Disebut Dibangun Sejak Rezim Sebelum Prabowo, Pemerintah Didesak Fokus Pembangunan Berbasis Lingkungan
-
Pahlawan Tak Berjubah: Menghargai Jasa Tukang Sampah
-
DPR Bakal Ungkap Dalang di Balik Pagar Laut: Jangan Bilang Ruang Laut Ini Milik Tuhan
-
Penyambutan Jokowi Saat Kunjungan ke Bank Sampah di Banjarnegara Tuai Pro Kontra
-
Ini Dia Penampakan Pagar Laut di Bekasi yang Menuai Polemik
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Jairo Riedewald: Saya Cuma Kelinci Percobaan
- Thom Haye Bicara Potensi Dilatih Patrick Kluivert: Sulit...
- Patrick Kluivert: Mees Hilgers, Calvin Verdonk, dan Jay Idzes
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi OPPO Reno13 5G vs OPPO Reno12 Pro 5G, Pilih Mana?
-
Harga Emas Antam Stagnan Hari Ini, Masih Rp1.587.000/Gram
-
Justin Kluivert Cetak Hattrick di Liga Inggris: Siap Ikut Bapak ke Indonesia
-
Wajah Eliano Reijnders Hampir Tercoreng di Momen Bersejarah, Sosok Ini Jadi Penyelamat
-
Pemain Keturunan Bisa Kena! 3 Bek Tengah yang Terancam Didepak Kluivert dari Timnas Indonesia
Terkini
-
KKP Segel Pagar Laut Milik PT TRPN di Bekasi, Kuasa Hukum: Bukan Salah Kami!
-
Viral Pagar Laut Misterius di Bekasi, KKP Ambil Langkah Penyegelan
-
Pagar Laut Misterius di Bekasi Ganggu Rezeki Nelayan, Pemprov Jabar Klaim Begini
-
Tuntut Pembunuh Suaminya Dihukum Berat, Istri Sandy Permana: Nyawa Dibayar Nyawa
-
Pelajar SMP di Bekasi Jadi Korban Penipuan Uang Palsu Lewat Facebook, Dapat Upah Rp50 Ribu