SuaraBekaci.id - Protes jalan rusak tak kunjung diperbaiki, Warga Serang Baru Kabupaten Bekasi menanam pohon pisang di tengah jalan.
Sebuah unggahan akun Instagram milik @liputancikarang memperlihatkan sejumlah warga di Kampung Karang Sambung, Desa Nagasari Serang Baru Kabupaten Bekasi, berdiri di tengah jalan dengan beberapa pohon pisang setinggi sekitar 1 meter lebih di tengah jalan yang rusak.
Aksi yang dilakukan pada hari Rabu (17/11/2021) ini merupakan bentuk ungkapan kekecewaan masyarakat sekitar terhadap kondisi jalan yang rusak dan tak kunjung diperbaiki.
Dalam unggahan tersebut memang terlihat jelas kondisi jalanan Desa Nagasari Serang Baru mengalami rusak parah, tak hanya dibagian tengah namun hampir 80 persen jalanan telah tak layak dilewatin.
Beberapa jalan berlubang dan tergenang air, beberapa juga terlihat terdapat sisa sisa butiran tanah.
Sejumlah warga yang didominasi pria tersebut menanam pohon pisang tepat di tengah jalan yang juga dikelilingi genangan atau kubangan air.
Berdasarkan caption yang tertulis menyebutkan warga sekitar berharap aksi ini dapat menjadi perhatian pemerintah.
" Semoga Pak Bupati Bekasi atau Gubernur Jawa Barat beserta juga jajaran Pemerintah Kabupaten Bekasi memperhatikan kami sebagai warga," ucap salah satu warga Desa Nagasari tersebut.
Pihaknya menambahkan bahwa jalan rusak ini telah 1 tahun lebih dan menyebabkan aktifitas warga setempat terganggu, apalagi jika dimusim penghujan.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
30 Tahun Menanti, Jalan Rusak di Karet Tengsin Akhirnya Mulus dalam Sebulan
-
Tangannya Patah, Kesaksian Warga Soal Korban Terbaru Lubang 'Maut' di Jalan Raya Parung
-
Giliran Rumah Kajari Kabupaten Bekasi Disegel KPK
-
Jelang Nataru 2025, Organda Soroti Jalan Rusak hingga Solar Langka
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74