SuaraBekaci.id - Protes jalan rusak tak kunjung diperbaiki, Warga Serang Baru Kabupaten Bekasi menanam pohon pisang di tengah jalan.
Sebuah unggahan akun Instagram milik @liputancikarang memperlihatkan sejumlah warga di Kampung Karang Sambung, Desa Nagasari Serang Baru Kabupaten Bekasi, berdiri di tengah jalan dengan beberapa pohon pisang setinggi sekitar 1 meter lebih di tengah jalan yang rusak.
Aksi yang dilakukan pada hari Rabu (17/11/2021) ini merupakan bentuk ungkapan kekecewaan masyarakat sekitar terhadap kondisi jalan yang rusak dan tak kunjung diperbaiki.
Dalam unggahan tersebut memang terlihat jelas kondisi jalanan Desa Nagasari Serang Baru mengalami rusak parah, tak hanya dibagian tengah namun hampir 80 persen jalanan telah tak layak dilewatin.
Beberapa jalan berlubang dan tergenang air, beberapa juga terlihat terdapat sisa sisa butiran tanah.
Sejumlah warga yang didominasi pria tersebut menanam pohon pisang tepat di tengah jalan yang juga dikelilingi genangan atau kubangan air.
Berdasarkan caption yang tertulis menyebutkan warga sekitar berharap aksi ini dapat menjadi perhatian pemerintah.
" Semoga Pak Bupati Bekasi atau Gubernur Jawa Barat beserta juga jajaran Pemerintah Kabupaten Bekasi memperhatikan kami sebagai warga," ucap salah satu warga Desa Nagasari tersebut.
Pihaknya menambahkan bahwa jalan rusak ini telah 1 tahun lebih dan menyebabkan aktifitas warga setempat terganggu, apalagi jika dimusim penghujan.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
30 Tahun Menanti, Jalan Rusak di Karet Tengsin Akhirnya Mulus dalam Sebulan
-
Tangannya Patah, Kesaksian Warga Soal Korban Terbaru Lubang 'Maut' di Jalan Raya Parung
-
Giliran Rumah Kajari Kabupaten Bekasi Disegel KPK
-
Jelang Nataru 2025, Organda Soroti Jalan Rusak hingga Solar Langka
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar