SuaraBekaci.id - Nama Jenderal Andika Perkasa belakangan ini menjadi perbincangan publik, usai Presiden Joko Widodo memilih Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) untuk menjadi calon tunggal Panglima TNI.
Terbaru kali ini, Menteri Koordinator (Menko) Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Polhukam), Mahfud Md menyampaikan, perihal alasan Presiden Jokowi pilih Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) yakni Jenderal Andika Prakasa.
Mahfud menyebut pilihan Presiden Jokowi itu tepat, mantap, dan tidak terpengaruh opini pihak lain.
“Pilihan Presiden sudah tepat dan mantap sesuai hak prerogatifnya. Beliau tidak diombang-ambingkan opini yang tidak relevan. Pertimbangan Presiden memilih Pak Andika tentu didasarkan pada tantangan dan kebutuhan aktual yang komprehensif sekarang ini,” kata Mahfud melunik dari Solopos.com -jaringan Suara.com, Kamis (4/11/2021).
Baca Juga: 3 Masalah Serius Penunjukkan Andika Perkasa Calon Tunggal Panglima TNI
Mahfud juga menyampaikan pendapatnya sendiri terhadap Andika. Mahfud menyebut Andika sosok berkualitas, baik dari sudut kompetensi maupun profesionalitas. Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu juga melihat jejak karier menantu mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), A. M. Hendropriyono tersebut.
“Jika jabatan sudah sampai Kepala Staf Angkatan, baik Darat maupun Laut dan Udara, pastilah merupakan orang yang terbaik dari matranya,” tutur dia.
Dia juga mengutarakan kesan saat menjadi mitra Andika. Mahfud merasakan kecocokan. Mahfud menyampaikan pesan kepada Andika agar melanjutkan tugas Panglima TNI sebelumnya, yakni Marsekal Hadi Tjahjanto.
“Pak Andika itu tegas tapi penuh senyum dan selalu correct, sama dengan Pak Hadi Tjahjanto. Keduanya tentara yang profesional, humanis, dan kental dengan kultur Indonesia,” ungkapnya.
Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi mengusulkan nama KSAD, Jenderal TNI Andika Perkasa, sebagai calon panglima TNI. Presiden Jokowi menyampaikan surat presiden (Surpres) kepada DPR RI melalui Mensesneg, Pratikno, perihal penunjukkan tersebut.
Baca Juga: JK: Jenderal Andika Perkasa Kekar
Ketua DPR RI, Puan Maharani, menyampaikan sudah menerima Surpres dan menuturkan Presiden Jokowi hanya mengusulkan satu nama sebagai calon Panglima TNI.
“Pimpinan DPR RI menerima surat presiden mengenai usulan calon Panglima TNI. Calon atas nama Jenderal TNI Andhika Perkasa untuk menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang telah memasuki pensiun,” kata Puan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (3/11/2021).
Prosedur Uji Kelayakan dan Kepatutan
Secara terpisah, Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, menjelaskan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test calon Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa, akan dilaksanakan Jumat (5/11/2021). Namun, rangkaian tes sebelum uji kelayakan dan kepatutan untuk calon Panglima TNI dimulai Kamis.
“Setelah Bamus (Badan Musyawarah), rangkaian fit and proper test dimulai hari ini (Kamis). Hari ini rapat internal kemudian direncanakan besok (Jumat) fit and proper test dilaksanakan Komisi I,” kata Dasco di Kompleks Parlemen Senayan.
Dasco menyampaikan prediksi lama uji kelayakan dan kepatutan terhadap Andika Perkasa. Dia menyebut uji kelayakan dan kepatutan bisa selesai satu hari sehingga hasil fit and proper test bisa dibawa ke rapat paripurna pada Senin (8/11/2021).
“Menurut pengalaman yang ada, fit and proper test tidak lebih dari 1 hari. Karena calon tunggal,” ungkap dia.
Berita Terkait
-
Cerita Luhut Utus 2 Prajurit Gultor Kopassus Kawal Mahfud MD saat Kasus Cicak Buaya
-
Dipertemukan Gus Dur, Rahasia Persahabatan 24 Tahun Mahfud MD dan Luhut yang Tidak Pernah Retak
-
Mahfud MD Unggah Tulisan Sukidi, Sindir Oknum Aparat Lindungi Judi
-
Profil Gus Umar Wahid: Adik Gus Dur Ikut Tim Pemenangan Andika Perkasa-Hendi
-
Respons Menohok Mahfud MD Soal 'Lapor Mas Wapres' Gibran Rakabuming: Gimmick Aja
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Orangtua Harus Tahu, Begini Cara Mengawasi Navigasi Digital Remaja di Tiktok
-
Ini Alasan Kejari Perpanjang Masa Penahanan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi
-
Menuju Ekonomi Hijau, Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan BRI Capai Rp764,8 Triliun
-
Kecelakaan Maut di Bekasi, Ibu dan Anak Tewas Mengenaskan
-
Ketua RT Ungkap Kondisi Satu Keluarga di Bekasi yang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang