SuaraBekaci.id - Sejumlah harga kebutuhan pokok dan sayuran di beberapa pasar tradisional Kabupaten Karawang, Jawa Barat terpantau normal.
Harganya masih terbilang fluktuatif, ada yang naik tetapi ada juga yang turun, Senin (01/11/2021).
Paling agak menonjol harga minyak goreng curah per liter dari Rp16.300 kini naik nyaris menyentuh harga Rp17 ribu atau tepatnya Rp16.900 per liter. Dan juga harga Cabai Rawit.
Dinas Perindustrian dan Perdagangan Karawang melaporkan, secara umum harga kebutuhan pokok dan sayuran selama beberapa hari terakhir cukup terkendali.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Karawang Suroto menyebutkan meskipun terjadi kenaikan harga pada beberapa kebutuhan pokok dan sayuran, itu tidak terlalu signifikan.
Untuk beras medium harganya turun dari Rp9.400 menjadi Rp9.200 per kilogram dan harga beras premium dari Rp10.500 menjadi Rp10.400 per kilogram.
Kemudian harga daging ayam kini Rp31.100 per kilogram, atau turun dari harga sebelumnya Rp31.300 per kilogram.
Selanjutnya harga daging sapi di pasar tradisional kini Rp117.800 per kilogram, turun dari harga sebelumnya Rp117.50 per kilogram.
Sementara harga cabai rawit naik menjadi Rp24.300 per kilogram dari harga sebelumnya Rp22.600 per kilogram.
Lalu harga telur ayam naik dari Rp21.300 menjadi Rp21.400 per kilogram dan minyak goreng kemasan menjadi Rp16.900 per liter atau naik dari harga sebelumnya Rp16.300 per liter.
Suroto menilai secara umum harga kebutuhan pokok dan sayuran cenderung stabil, karena ada yang turun dan ada yang naik. [Antara]
Berita Terkait
-
Harga Bawang Merah, Beras, Telur dan Ayam Naik! Cek Update Kebutuhan Pokok Terbaru
-
Deflasi 5 Bulan Berturut-turut, Pasar Tradisional di Jakarta Sepi Pembeli
-
Ke Pasar Tradisional Pakai Outfit Sederhana, Indah Permatasari Tetap Kece
-
MacBook Pro M4: Harga Naik, Tapi Fitur Baru Bikin Ngiler
-
Harga Kebutuhan Pokok Makin Mahal Daya Beli Masyarakat Makin Lesu
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Tragis! Jenazah Korban Kebakaran Pabrik Bekasi Terpaksa Dimakamkan Tanpa Peti
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat