SuaraBekaci.id - Ketua Panitia Penyelenggara Musda DPD Golkar Kota Bekasi Dariyanto membantah tudingan Sekretaris Panitia Penyelenggara TB Hendra, yang menyebut dirinya tidak netral menentukan lokasi penyelenggaraan Musda di Kota Bekasi bukan di tempat netral yakni di Graha Bintang, Mustika Jaya Kota Bekasi
"Loh saya kan ikut perintah DPD Golkar Jawa Barat. Coba dicek dipoint A, yang menyebut silahkan penyelenggaraan Musda di Kota Bekasi. Dan memang di point B nya menyebut jika tidak bisa menjamin keamanan dan menjaga kondusifitas pelaksanaan bisa di Bandung," ungkap pria yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi Partai Golkar Persatuan DPRD Kota Bekasi pada media. Kamis(28/10/2021).
"Jadi kita laksanakan dulu yang point A itu yang pelaksanaannya di Kota Bekasi. Saya juga selalu melaporkan setiap saat perkembangan Musda ke Plt Ketua DPD Golkar Kota Bekasi Aria Girinaya. Jadi siapa bilang saya menentukan sendiri, kalau tidak ada persetujuan Plt Ketua ya saya ga berani jalan sendiri,"sambung Dariyanto.
Dia menambahkan, dinamika yang terjadi semalam soal bagaimana kita melaksanakan dulu point A itu. Namun ada beberapa pihak yang mau nya langsung di point B.
"Kita harus tunjukan dulu mampu menyelenggarakan Musda di Kota Bekasi. Apalagi kita sudah dapat izin dari Polres, Kodim, juga Satgas Penanganan Covid Kota Bekasi. Semua sudah siap,"tandasnya.
Dariyanto menjelaskan, dirinya mengibaratkan Musda ini sebagai hajatan, sehingga kalau terjadi beda pendapat di panitia hajatan merupakan hal yang wajar.
"Namanya hajatan kan, wajar ada panitia yang mau nya menu ada daging, ikan dan lain-lainnya. Tapi kalau saat penyelenggaraan nya berjalan lancar kan bagus,"ucapnya.
Sementara itu Dariyanto juga berucap bahwa pada Musda Golkar Bekasi besok akan dihadiri Agung Laksono.
Seperti diberitakan sebelumnya, Golkar Kota Bekasi akan memilih Ketua DPC dalam Musyawarah Daerah (Musda) yang direncanakan diadakan, Jumat (28/10/2021).
Musda Golkar Kota Bekasi akan menghadirkan dua calon Ketua DPD yakni Ade Puspitasari dan Novel Salih Hilabi.
Berita Terkait
-
Mayoritas Publik Tolak Pilkada Lewat DPRD, Golkar: Mungkin Yang Dibayangkan Pilkada Model Orba
-
Kursi Melayang, Perut Ditendang: Ketua DPRD Soppeng Dipolisikan ASN Gegara Penempatan Sopir
-
Bahlil Lahadalia Jamu Cak Imin dan Zulhas Hingga Dasco di Kediamannya, Bahas Apa?
-
Rapimnas I Partai Golkar, Kader Solid di Bawah Kepemimpinan Bahlil Lahadalia
-
Tertinggi Rp6 Juta! Ini Daftar Gaji Minimum 27 Daerah di Jabar 2026, Daerahmu Urutan Berapa?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang