SuaraBekaci.id - Merayakan Hari Sumpah Pemuda, Kamis (28/10/2021) sejumlah massa terlihat membentangkan bendera merah putih raksasa di depan Gedung Museum Sumpah Pemuda, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat.
Mereka membentangkan bendera merah putih raksasa berukuran 50x30 meter di udara, tepat di tengah jalan. Terlihat dalam tangkapan gambar, pengendara jalan seperti melintasi sebuah tenda besar saat melintasi jalan di depan museum Sumpah Pemuda.
Melansir Antara, aksi tersebut dilakukan oleh sekitar 150 massa yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu (FSPPB) dan masyarakat sepakbola Indonesia.
Mereka membentangkan bendera merah putih raksasa berukuran 50x30 meter.
"Massa gabungan dari seluruh elemen bangsa, dalam momen Sumpah Pemuda kali ini mengajak seluruh bangsa untuk kembali bersatu dan merajut kembali Merah Putih," kata Kepala Bidang Media Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu Marcelus Hakim, di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Kamis (28/10/2021).
Hakim menjelaskan bahwa massa gabungan tidak berniat mengganggu jalannya arus lalu lintas di lokasi.
Menurut dia, kegiatan yang spontanitas dilakukan itu merupakan inisiasi agar seluruh elemen bangsa bisa bersatu dan melupakan sejenak polemik negara dalam Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-93.
Berdasarkan pantauan Antara di lokasi, bendera Merah Putih raksasa tersebut dibentangkan pada pukul 10.00 WIB.
Arus lalu lintas pun sempat terhambat sekitar 5-10 menit karena pengendara motor dan mobil harus melewati kolong bendera yang sedang dibentangkan.
Namun demikian, petugas Satlantas Polres Jakpus tetap mengatur jalannya kendaraan agar pengendara bisa melewati bentangan bendera raksasa itu.
Aksi ini berlangsung hanya sekitar 20 menit. Saat ini arus lalu lintas di Jalan Kramat Raya sudah kembali normal.
Berita Terkait
-
Baru 59 Anak Buah Prabowo Setor LHKPN ke KPK, 50 Lagi Belum Lapor, Kenapa?
-
Baru Nanya-nanya KPK, 10 Anggota Kabinet Prabowo Ternyata Belum Setor LHKPN, Kok Lelet?
-
Mengenang Jasa Jendral Sudirman di Museum Sasmitaloka Jogja
-
Viral! Tentara Israel Bakar Bendera Lebanon, Picu Kontroversi di Media Sosial
-
Prabowo Ingatkan Jajaran: Ciptakan Pemerintahan yang Bersih dari Kongkalingkong dengan Pihak Lain
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Orangtua Harus Tahu, Begini Cara Mengawasi Navigasi Digital Remaja di Tiktok
-
Ini Alasan Kejari Perpanjang Masa Penahanan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi
-
Menuju Ekonomi Hijau, Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan BRI Capai Rp764,8 Triliun
-
Kecelakaan Maut di Bekasi, Ibu dan Anak Tewas Mengenaskan
-
Ketua RT Ungkap Kondisi Satu Keluarga di Bekasi yang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang