SuaraBekaci.id - Para hijabers perlu diketahui bahwa tinggal di negara tropis seperti Indonesia, gerah dan berkeringat memang sudah jadi hal yang biasa.
Tak heran jika banyak di antara hijaber yang enggan menggunakan pelembap karena khawatir membuat kulit semakin gerah dan lengket.
Namun, menurut dr. Irmadita Citrashanty, Sp.KK, hijaber ini memang kasusnya sedikit istimewa, karena penguapan keringat di permukaan kulit mereka lebih terbatas akibat tertutup pakaian.
Selain itu, permasalahan lain yang sering timbul adalah bau kurang sedap akibat tercampurnya keringat dengan bakteri yang terakumulasi di bawah busana yang tertutup.
"Itu sebabnya, hijaber membutuhkan produk perawatan kulit tubuh yang dikembangkan secara spesifik agar mereka terbebas dari gerah fisik sekaligus memberikan kesegaran sepanjang hari." kata dr. Irmadita dalam sebuah webinar baru-baru ini.
Agar terbebas dari gerah fisik, para hijaber membutuhkan rangkaian produk perawatan kulit yang tidak membuat gerah maupun lengket. Dan untuk pertama kalinya di dunia, Vaseline meluncurkan Vaseline Hijab Bright, rangkaian produk perawatan kulit tubuh yang secara khusus diformulasikan untuk para pengguna hijab.
Melalui kehadiran produk pertamanya yaitu Vaseline Hijab Bright All Day Radiant Cooling Serum, Vaseline ingin mendukung para hijaber agar #BebasGerah sehingga mereka dapat lebih fokus mengembangkan diri dan mewujudkan mimpi mereka.
Tidak hanya terbebas dari gerah fisik, Vaseline juga membawa pesan Terbebas dari Gerah Emosional, yaitu pentingnya untuk selalu berpikiran positif dan fokus mengoptimalkan potensi untuk meraih hal-hal yang luar biasa di dalam hidup.
Menurut Ayoe Sutomo, M.Psi., Psikolog, yang juga hadir dalam webinar yang sama, “Para perempuan berhijab seringkali dihadapkan dengan rangkaian ekspektasi, ‘tuntutan’ hingga judgement di tengah masyarakat, baik dalam keseharian mereka di dunia nyata maupun media sosial. Kondisi ini akhirnya tak jarang menambah beban mental, membatasi ruang gerak, hingga menghambat mereka dalam berupaya menjadi versi terbaik dari dirinya."
Itu sebabnya, para hijaber membutuhkan dorongan semangat agar mampu mengelola gerah emosional mereka, sehingga mereka dapat dengan nyaman mengeksplorasi dan meraih potensi diri.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Minyak Zaitun untuk Anti Aging Wajah, Bikin Kencang dan Hilangkan Kerutan
-
5 Rekomendasi Bahan Hijab yang Mudah Dibentuk dan Nyaman Dipakai, Tampil Stylish Tanpa Ribet
-
Pilih Bijak! 4 Eksfoliator Aman untuk Wajah Berjerawat yang Wajib Dicoba
-
5 Rekomendasi Bahan Baju Lebaran yang Tidak Gerah, Nyaman Dipakai Seharian
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74