SuaraBekaci.id - Kebakaran melanda pemukiman warga Jalan Dewi Sartika Gang Pengairan RT 003 RW007 Kelurahan Margahayu Kecamatan Bekasi Timur Kota Bekasi, Minggu (24/10/2021) pagi.
Sebuah rumah dan majlis taklim habis dilalap si jago merah. Tim Pemadam Kebakaran Kota Bekasi melaporkan, kebakaran yang menimpa rumah seorang warga bernama Aziz.
Seorang warga lainnya yang diketahui putra pemilik rumah bernama Ade Irwanto terpaksa lompat dari lantai 2 untuk menyelamatkan diri. Dilaporkan terluka akibat upaya penyelamatan diri tersebut.
Dari keterangan warga diduga terjadi akibat konsleting listrik dari kamar lantai 2 rumah tersebut.
Api berkobar sejak pukul 08:00WIB pagi tadi melalap habis sekitar 150 meter bagian rumah dan terkena majlis taklim.
Melihat api semakin membesar, salah satu warga kemudian langsung menghubungi Tim Pemadam Kebakaran yang diterima oleh Petugas Pleton B Regu 5 yang langsung merapat menuju ke lokasi kejadian.
Petugas yang terdiri dari Damkar Kota Bekasi ( Pleton Regu 5, Regu 1, Regu 2, Regu 3 dan Rescue tiba di TKP pada pukul 08.15 WIB dan langsung melakukan pemadaman dengan menggunakan 7 Unit armada.
Kebakaran yang melahap 150 meter lahan dari sekitara lokasi ini akhirnya dapat dipadamkan sekira pukul 09.30 WIB.
Sementara kerugian berasal dari rumah tinggal dan majelis taklim dengan jumlah kerugian sekitar 500 juta rupiah.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Roundup: Arsin Dkk Lolos Jerat Pidana Korupsi di Kasus Pagar Laut?
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Kepala Desa Segarajaya Jadi Tersangka Pemalsuan 93 SHM Pagar Laut Bekasi, Begini Modusnya
-
Dijebak Duit THR, Egi dkk Gilir ABG di Bekasi: Korban Teler usai Dicekoki Miras hingga Tramadol
-
Selain Lucky Hakim, Istri Wali Kota Bekasi Juga Jadi Korban Amukan Dedi Mulyadi
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
Terkini
-
Satpam RS Mitra Keluarga Bekasi Dianiaya Secara Brutal, Ini Ancaman Hukuman untuk Tersangka
-
Lewat Pendanaan KUR BRI, Suryani Sukses Jadi Pejuang Ekonomi Keluarga yang Naik Kelas
-
Rahasia Desa Wunut Berhasil Menjadi Desa Pembangunan Berkelanjutan
-
Viral Dua Preman Ngamuk di Pasar Baru Bekasi, Pelaku Positif Sabu-sabu
-
Berdiri 2019, Kini Minyak Telon Lokal Habbie Capai Omzet Belasan Juta Rupiah