SuaraBekaci.id - Walau libur Maulid Nabi 2021 digeser jadi besok, Rabu (20/10/2021), tapi tanggal merah pada kalender nasional masih tertulis hari ini, Selasa (19/10/2021).
Suarabekaci.id pun mencoba memantau aktifitas warga apakah tetap mengikuti libur yang digeser Pemerintah Pusat atau tetap memutuskan libur tanggal merah sesuai kalender nasional.
Di Kantor Pemerintah Daerah Kota Bekasi, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kota Bekasi Karto menjelaskan, pihaknya belum melakukan pengecekan berapa jumlah pegawai yang tidak hadir hari ini.
"Hari ini kan belum kedetek (ke deteksi) yah, karna belum ada laporan dari masing masing OPD, berapa jumlah yang masuk dan yang tidak masuk," jelas Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kota Bekasi, Karto, Selasa (19/10/2021).
Pantauan SuaraBekaci.id pada siang hari di Kantor Pemerintahan Kota Bekasi, Jalan Ahmad Yani, terpantau ramai.
Terlihat juga aktifitas pegawai Pemkot yang sedang berjalan ke gedung satu ke gedung lainnya dengan membawa berkas.
Parkiran yang ada juga terisi dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.
"Kalau saya lihat sih engga (engga ada penurunan aktifitas), karna stabil. kalo yang engga masuk paling kalo ada yang sakit atau memang cuti," jelasnya saat dikonfirmasi SuaraBekaci.id, Selasa (19/10/2021).
Dia juga menjelaskan, pihaknya telah menginformasikan kepada seluruh pegawai bahwa libur Maulid Nabi Muhammad SAW ada pergeseran.
"Karna jauh-jauh hari sudah kita informasikan bahwa Selasa (19/10) itu tetap masuk karna ada pergeseran libur," katanya.
Berita Terkait
-
Tanggal 16 Januari 2026 Libur Apa? Ini Ketentuannya Menurut SKB 3 Menteri
-
Daftar Tanggal Merah Long Weekend Januari 2026, Sambut Libur 3 Hari di Awal Tahun!
-
Apakah 2 Januari Cuti Bersama? Cek Dulu Daftar Tanggal Merah Sepanjang 2026
-
Daftar Tanggal Merah dan Cuti Bersama 2026, Cek Kapan Liburan Panjang
-
24 Desember 2025 Apakah Libur? Simak Tanggal Merah dan Long Weekend Natal
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74