SuaraBekaci.id - Fitur Instagam Reels kini bisa digunakan pada Facebook. Ini disampaikan Facebook sebagaimana dikutip dari CNet, bahwa fitur Reels kini sudah bisa digunakan di aplikasi.
Platform reels yang sebelumnya hanya bisa digunakan di Instagram ini, kini sudah bisa diakses dari Facebook.
Reels saat ini sudah bisa digunakan di perangkat iOS maupun Android, namun ini baru tersedia terbatas untuk pengguna Facebook di Amerika Serikat.
"Kami menghadirkan pengalaman video pendek menghibur yang dipakai kreator konten Instagram kepada lebih banyak kreator dan audiens di aplikasi Facebook," kata Facebook, dikutip dari CNet, Kamis (30/9/2021).
Pengumuman ini muncul setelah Facebook menguji Reels di Meksiko, India, Kanada, dan Amerika Serikat bulan lalu.
Sekarang, pengguna Facebook bisa melihat Reels di News Feed (Beranda) maupun Grup di platform tersebut. Facebook juga mengatakan bahwa pengguna bisa mengikuti (follow) kreator Reels langsung dari video.
Lebih lanjut, fitur share dan reactions yang ada di Instagram juga turut muncul di Facebook Reels. Kemudian, Facebook juga memperkenalkan program khusus Reels Play untuk pengguna yang diundang.
Perusahaan bakal memberikan bonus ke kreator Reels di Instagram dan Facebook berdasarkan kinerjanya. Program ini merupakan bagian dari inisiatif Facebook senilai 1 miliar dolar AS atau Rp 14,3 triliun yang disiapkan untuk kreator konten.
Saat ini, perusahaan masih menguji kemampuan untuk sharing konten Reels antara Instagram dan Facebook. Mereka juga tengah menguji iklan yang ditampilkan di Reels.
Berita Terkait
-
Cara Membuat Iklan Facebook untuk Pemula, Tingkatkan Jangkauan Konten
-
5 Rekomendasi Kelas Bisnis Instagram Terbaik, Ada yang Gratis!
-
Nana Mirdad Mendadak Marah-Marah di Instagram, Ada Apa?
-
Pria New York Gugat Kim Kardashian Gegara Salah Unggah Foto di Instagram
-
Template Sukatani di Instagram Story Tiba-tiba Hilang, Warganet Geram: Katanya Bebas Bersuara
Terpopuler
- Emil Audero Cetak Sejarah Setelah 1 Detik Resmi WNI, Jadi Kiper Paling ... di Asia!
- Erick Thohir Geleng-geleng dengan Sikap Bahrain Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Stadion GBK
- Sosok Mira Christina Setiady, Istri Bos Sritex Iwan Kurniawan Lukminto Punya Jabatan Moncer
- Ayah Mertua Elus-elus Perut Aaliyah Massaid Setelah Wudhu, Netizen Berdebat: Ajaran Siapa Sih?
- Seberapa Kaya Rudy Salim? Disebut Firdaus Oiwobo Cuma Sanggup Kasih Honor Rp6 Juta saat Podcast
Pilihan
-
Dianggap Rasis ke Pemain Naturalisasi, Ahmad Dhani Ternyata Keturunan Bule?
-
Pendirian Gereja Toraja Samarinda Terhalang Regulasi atau Tekanan Kelompok Tertentu?
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori Besar, Terbaru Maret 2025
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB, Terupdate Maret 2025
-
Gerak Cepat! DPR RI Langsung Sidang Paripurna Naturalisasi Emil Audero Dkk
Terkini
-
Kesaksian Pekerja di Mal Mega Bekasi Sebelum Diterjang Banjir: Kejadiannya Cepet Banget!
-
Puluhan Sepeda Motor Terendam Banjir di Stasiun Bekasi
-
Cerita Pekerja Ungkap Detik-detik Air Banjir Terjang Mega Mal Bekasi, Pengunjung Panik Berlarian!
-
Banjir Bekasi 2025: Villa Nusa Indah Tenggelam, Warga Mengungsi ke Atap Rumah
-
Kota Bekasi Lumpuh! Banjir Terburuk Sejak 2016