SuaraBekaci.id - Tak ada yang salah dengan mencuci baju di depan rumah. Tapi bagaimana jika aksi tersebut dilakukan saat tetangga sebelah rumah sedang hajatan. Aksi ibu-ibu yang mencuci baju saat tetangganya menggelar hajatan menjadi viral. Momen ini direkam oleh pihak tetangga yang sedang menggelar hajatan.
Video yang diunggah akun @evicellova itu jadi perhatian warganet dan menjadi perdebatan panas, pasalnya sebagian warganet menganggap itu hal yang biasa, karena mencuci di depan rumah sendiri, lainnya mempertanyakan aksi si ibu yang mencuci depan rumah.
"Ada masalah apa sih buk? Tetangga lagi hajatan malah santai nyuci baju. #fyp," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Sabtu (18/9/2021).
Dalam video, seseorang merekam situasi di dalam rumah yang menggelar hajatan. Rumah itu dipenuhi dengan tamu undangan dan calon pengantin yang akan menikah.
Pasangan itu rupanya sedang mengadakan pesta pertunangan. Mereka kemudian berfoto bersama anggota keluarga dan tamu undangan yang hadir.
Perekam momen itu tidak hanya menunjukkan seisi rumah. Ia juga mereka situasi yang ada di luar. Di sinilah terlihat ibu-ibu sedang mencuci baju.
Ibu-ibu itu mencuci baju tepat di depan rumahnya sendiri. Ia membawa ember dan mencuci baju menggunakan tangan di tengah panasnya Matahari.
Dari rekaman, terlihat ibu-ibu itu sama sekali tidak menyadari jika aksinya sedang direkam. Ekspresinya juga terlihat datar saat sibuk mencuci.
Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 390 ribu kali dan mendapatkan 12,6 ribu tanda suka.
Baca Juga: Viral Laundry Terima Cuci Celana Dalam, Tak Disangka Temukan Ini di Kolor Cewek
Tak hanya itu, video ramai memicu perdebatan panas di kolom komentar. Banyak warganet yang memberikan pembelaan kepada ibu-ibu yang mencuci baju itu.
Menurut mereka, ibu-ibu itu tidak salah karena mencuci baju di depan rumahnya sendiri. Bahkan, mereka justru menyindir pihak yang menggelar hajatan karena mempermasalahkan hal itu.
"Gak ada yang salah sih. Kan dia nyuci di rumahnya sendiri. Toh hajatannya nggak gede-gede kan," komen warganet.
"Lah emang kenapa? Gue aja tetangga hajatan gua nyapu pel depan rumah pakai baju tidur gak papa. Gak ada sejarahnya tetangga hajat libur beres-beres rumah," tambah yang lain.
"Lah nyuci di rumahnya sendiri apa masalahnya?" tanya warganet.
"Lu ada masalah apa sampai video ibunya?" sindir lainnya.
Berita Terkait
-
Menuju 2026, Recap Berita Viral Setahun Kebelakang
-
7 Tempat Wisata Viral Magelang Selain Candi Borobudur, Ada Nepal van Java!
-
Viral di Medsos, Kemenkeu Bantah Purbaya Jadi Otak Penyitaan Duit Korupsi Konglomerat
-
Ramai Foto Gundul di Lereng Gunung Slamet, Ini Penjelasan ESDM soal WKP Baturaden
-
Tak Bisa Beli Roti Gegara Cuma Punya Uang Tunai: Kenapa Toko Lebih Suka Cashless?
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Siapa Dalangnya? Polda Metro Jaya Selidiki Teror Mengerikan ke DJ Donny
-
PMI Kirim 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
-
Usia 130 Tahun, Ini Capaian BRI dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Dua Penerjun Tewas di Pangandaran
-
Ribuan Buruh Jawa Barat 'Serbu' Jakarta: Tuntut KDM Batalkan Keputusan UMSK 2026