SuaraBekaci.id - Cara memindahkan foto dari Samsung Cloud ke PC atau perangkat lain, semisal ponsel. Sebab Samsung mengumumkan akan mematikan beberapa layanan Samsung Cloud, termasuk backup foto.
Sebagian besar layanan cloud, termasuk OneDrive, Google Drive, dan Dropbox, memiliki aplikasi yang dapat diinstal di PC.
Jika pengguna ingin menggunakan layanan pengganti Google Drive, pengguna dapat mulai mengunduh foto dari akun cloud Samsung dan memindahkannya.
Dilansir dari Android Central, Selasa (7/9/2021), berikut ini cara memindahkan foto dari Samsung Cloud ke layanan cloud lain:
1. Cara mengunduh foto dari Samsung Cloud ke PC
Pertama, masuk ke akun cloud Samsung > klik opsi Gallery > beri tanda centang pada lingkaran di bagian atas yang bertuliskan All, lalu klik tombol Download di sudut kanan atas.
Setelahnya, pilih folder tempat pengguna ingin mengunduh foto dan klik Save.
Saat pengguna mengunduh dari cloud, foto dikompresi ke dalam folder zip.
Oleh karena itu, pengguna perlu mendekompresi file yang diunduh agar masing-masing foto dapat diunggah ke layanan baru. Jika tidak, hanya folder zip yang akan diunggah.
Baca Juga: 8 HP Murah RAM 3 GB Terbaik September 2021, Hanya Rp 1 Jutaan!
2. Cara mengunduh foto dari perangkat seluler
Pengguna juga dapat mengunduh data dari aplikasi cloud Samsung di perangkat Samsung secara langsung.
Pertama, buka Settings > ketuk nama akun pengguna di bagian atas > gulir ke bawah dan kelik opsi Samsung Cloud > klik Gallery > ketuk ikon panah yang menunjuk ke arah kanan dari opsi Recently added.
Selanjutnya, klik All untuk menampilkan semua foto > ketuk titik tiga di sudut kanan atas > klik Download > ketuk Download di bagian bawah layar.
Setelah file berhasil diunduh, pengguna dapat langsung mengunggahnya kembali ke layanan cloud lain pilihan pengguna.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Smartwatch Diskon hingga 40 Persen di Eraspace, Ada yang Jadi Rp1 Jutaan
-
Samsung Pamerkan Masa Depan TV Berbasis AI di CES 2026, Siap Ubah Cara Orang Menonton
-
4 HP dengan Kualitas Kamera Terbaik Setara Flagship 2026, Harga Mulai Rp 3 Jutaan
-
Samsung Dorong Batas Imajinasi dengan TV 130 Inci Pertama di Dunia
-
iPhone Siap Pakai Kamera 200MP, Apple Gandeng Samsung dan Tinggalkan Sony?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar