SuaraBekaci.id - Iwan Fals bongkar filosofi lagu Bento. Asal usul lagu Bento ada yang mengaitkan dengan keluarga Soeharo, Tommy Soeharto.
Rupanya lagu Bento ciptaan Iwan Fals sering kali disalah persepsikan oleh sebagian masyarakat untuk mengkritik keluarga Soeharto.
Padahal, filosofi nama "Bento" berawal dari nama ayam peliharaan milik Iwan Fals.
Sebagai pencipta lagu, Iwan Fals menyebut bahwa tidak ada niatan sama sekali untuk menyindir Keluarga Cendana, julukan untuk keluarga dari Soeharto.
Baca Juga: Tommy Soeharto Menang Rebut Partai Berkarya, Menkumham: Silakan Saja, Kami Taat Hukum
"Iya mengaitkan lah, benci Tommy Soeharto, Benny Soeharto, padahal engga ada kaitannya," kata Iwan Fals di kanal YouTube Soleh Solihun, Selasa (7/9/2021).
"Saya punya ayam, itu ayam emang ayam aduan, cuma karena ketabrak motor, tulangnya agak bengkok gitu, yasudah saya kasih nama kasih bento," sambungnya lagi.
Tapi secara kebetulan lagu tersebut dirilis ketika Soeharto masih menjabat sebagai Presiden. Sehingga dikait-kaitkan ke sana oleh masyarakat.
"Iya pas reformasi kan jaman-jaman itu, jadi politik tegangan tinggi ya akhirnya saya bisa apa," tutur Iwan Fals.
Di sisi lain, Iwan Fals juga mengaku sering mendapat protes lantaran kerap memasang nama di lagu-lagunya.
Baca Juga: Jadi Pengamen Sejak SMP, Iwan Fals Suka Tampil di Demonstrasi Mahasiswa
"Terakhir-terakhir sering diprotes kan, tuh nama ada nama orang tuh, kecuali Bung Hatta dan Bung Karno tuh," terang Iwan Fals.
Padahal setiap nama yang dipakai di lagu hanya fiksi belaka. Tidak ada kaitannya dengan orang lain.
"Karena hampir semua lagu saya itu dari nama rekaan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Dari The Beatles Hingga Iwan Fals, Lagu-lagu Ini Pernah Dilarang Karena Liriknya Kontroversial!
-
Harapan kepada Bapak Presiden Prabowo Subianto Senada dengan Lagu Iwan Fals
-
Komentari Wasit Ahmed Al Kaf, Iwan Fals Singgung Soal Judi: Jadi Curiga
-
Iwan Fals Merasa Timnas Indonesia Dicurangi Wasit Ahmed Al Kaf: Ada Judi Kali ya
-
Iwan Fals Sindir Ketua Umum Parpol Aniaya Selebgram Nabilla Aprillya: Cemen Amat
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!