SuaraBekaci.id - Beredar video warga di Bekasi suntik vaksin Covid 19 sendiri yang telah diunggah ulang oleh akun Instagram Bekasikinian pada Rabu, (25/8/2021) kemarin.
Dalam deskripsi video tersebut, akun Instagram Bekasikinian mengunggah ulang dari akun tiktok awprtsy.
Namun, ketika SuaraBekaci.id mengecek akun tiktok tersebut, video yang sempat viral itu telah hilang dari postingannya.
Dalam video viral tersebut menunjukan seorang warga tanpa menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) menyuntikan vaksin kepada warga lainnya.
Diduga, pengambilan video yang sempat viral itu berlokasi di wilayah Jatibening, Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi.
Lurah Jatibening Baru Mulyadi membenarkan bahwa video viral tersebut berlokasi di halaman kantor Kelurahan Jatibening Baru.
"Pada saat itu awalnya ada kegiatan vaksinasi susulan pada hari Selasa (26/8/2021) di halaman kelurahan Jatibening Baru," katanya saat ditemui di kantornya, Kamis (26/8/2021).
Dia juga mengatakan bahwa ibu yang ada di video tersebut berprofesi sebagai dokter yang tinggal tidak jauh dari kantor Kelurahan Jatibening Baru.
"Iya saya pernah meminta bantuan dia, untuk membantu program vaksinasi yang ada di Jatibening ini karena kita kekurangan nakes," jelasnya.
Baca Juga: Sering Diejek, Viral Kisah Wanita Beli Rumah Cash Gegara Tekun Jualan Pop Ice
Terpisah warga yang menyuntikan warga lainnya dalam video tersebut, Yuni menjelaskan bahwa dirinya menyuntikan vaksin Covid-19 kepada anaknya yang ketakutan dengan jarum suntik.
"Kebetulan anak saya ini histeris dengan jarum suntik dan saat penyuntikan," katanya saat ditemui, Kamis (26/8/2021).
Dia mengaku bahwa dirinya menyuntikan anaknya secara paksa agar tidak mengganggu proses penyuntikan vaksin Covid-19 warga lainnya.
"Saya naluri sebagai ibu, saya dudukin paksa dan langsung saya suntikan dengan secara spontan, karena saya melihat hal itu sangat menggangu pelaksanaan vaksinasi yang lain," jelasnya.
Tanpa menggunakan APD, dia meyakini bahwa dirinya sudah menjalani Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam menyuntikan vaksin Covid-19.
"Iya betul (Sudah sesuai SOP)," tegasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74