SuaraBekaci.id - Anda perlu hafalkan doa buka puasa asyura dan doa buka puasa Tasua. Sebab hari ini dan besok (18 dan 19 Agustus 2021), umat Islam dianjurkan puasa sunnah bulan Muharram yaitu puasa Tasua dan puasa Asyura.
Jelang berbuka, disunnahkan juga membaca doa buka puasa. Untuk itu, berikut ini bacaan doa buka puasa untuk puasa Tasu’a dan puasa Asyura 2021.
Doa Buka Puasa untuk Puasa Tasu’a dan doa buka Puasa Asyura
Bagi yang sedang berpuasa sunnah Tasu’a dan Asyura, simak berikut ini bacaan latin doa buka puasa yang diriwayatkan oleh Abu Dawud
Baca Juga: Keutamaan Puasa Asyura 10 Muharram yang Wajib Diketahui
Dzahabaz zhama'u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal ajru, insyaallah
Arti doa buka puasa:
"Telah hilang rasa haus, dan urat-urat telah basah serta pahala telah tetap, insya Allah."
Pada bulan Muharram yang penuh kemuliaan ini, umat muslim memang dianjurkan memperbanyak amalan atau ibadah. Salah satu amalan yang dianjurkan yaitu melakukan puasa sunnah. Berpuasa di bulan Muharram ini mempunyai derajat tinggi setelah puasa Ramadhan.
Hal tersebut tercantum juga dalam hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Imam Muslim. Adapun bunyi hadisnya sebagai berikut:
Baca Juga: HUT ke-76 RI: Berbagi Kebahagiaan untuk 200 Anak Yatim dan Duafa
"Seutama-utama salat setelah salat wajib adalah salat pada sepertiga akhir malam, dan seutama-seutama puasa setelah puasa Ramadan adalah puasa di bulan Muharram".
Jadwal Puasa Tasua dan Puasa Asyura
Puasa Tasua dan Asyura ini merupakan puasa sunnah yang hanya dikerjakan pada bulan Muharram. Adapun puasa Tasu’a dilakukan pada setiap 9 Muharram dan Asyura pada setiap 10 Muharram.
Diketahui, bulan Muharram ini merupakan bulan awal dalam kalender islam atau Hijriah. Untuk tanggal 1 Muharram 1443 H bertepatan dengan 10 Agustus 2021.
Itu artinya, puasa Tasua jika dihitung menurut kalender Masehi bertepatan dengan tanggal 18 Agustus 2021 dan Asyura bertepatan dengan tanggal 19 Agustus 2021. Adapun niat puasa Tasu’a dan Asyura yakni sebagai berikut:
Niat Puasa Tasu’a
Nawaitu shauma ghadin ‘an ada'i sunnatit taasuu'aa sunnatan lillahi ta'ala
Artinya: saya niat puasa Tasua, sunah karena Allah Ta’ala
Niat Puasa Asyura
Nawaitu shauma ghadin ‘an ada’i sunnatil asyura lillahi ta‘ala.
Artinya:
“Aku berniat puasa sunah Asyura esok hari karena Allah SWT.”
(Ulil Azmi)
Berita Terkait
-
Jangan Salah Kaprah! Ini Lho Hukum Menikah di Bulan Suro seperti Aaliyah dan Thariq Halilintar
-
Ingin Umrah Lebih Khusyuk? Ini Keuntungan Berangkat ke Tanah Suci di Bulan Muharram!
-
Mudah Dihafal! Bacaan Doa Buka Puasa 11 Muharram Latin & Artinya
-
Rencana Aaliyah Massaid Menikah di Bulan Suro Tuai Gunjingan, Memang Boleh?
-
Puasa Muharram Sampai Tanggal Berapa? Jangan Sampai Terlewat, Ini Jadwal Lengkapnya!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
Terkini
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat
-
Debat Pilkada Bekasi: BN Holik-Faizal Dorong Kolaborasi Industri untuk Kesejahteraan Warga