SuaraBekaci.id - Viral kabar Rocky Gerung meninggal dunia. Kabar Rocky Gerung meninggal tersebar dalam video durasi 8 menit 2 detik.
Tampak juga gambar jenazah dibungkus kain kafan dikelilingi oleh banyak orang.
Narasi tersebut diunggah dalam sebuah video di Channel Youtube bernama teropong istana.
Dalam video berdurasi 8 menit 2 detik tersebut dijelaskan mengenai kondisi Rocky Gerung yang menurut narasi pada thumbnail video diindikasikan telah meninggal dunia.
Berikut narasinya:
"INNALILLAHI WAINNAILAIHI ROJIUN., DO’A RAKYAT TERKABULKAN. AKIBAT SELALU MENYERANG JOKOWI, ROCKY GERUNG JADI BEGINI"
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Kamis (5/8/2021) narasi yang menyebut bahwa Rocky Gerung telah meninggal dunia tidaklah benar.
Ketika video tersebut diputar, ternyata tidak ada informasi atau pembahasan tentang kabar kematian Rocky Gerung.
Dalam video tersebut disampaikan pendapat Rocky Gerung mengenai Indonesia yang masuk ke dalam daftar 20 negara dengan pengamanan siber terburuk di dunia.
Baca Juga: Viral Momen Emak-emak Main Bulu Tangkis Pakai Daster, Aksinya Disorot Ridwan Kamil
Disampaikan pula informasi terkait dengan Indonesia yang menyatakan diri untuk menolak resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) terkait dengan kebijakan Responsibility to Protect (R2P) pada saat dilaksanakannya sidang umum PBB tanggal 17 Maret 2021 lalu.
Melansir dari seputartangsel.pikiran-rakyat.com, informasi terkait meninggalnya Rocky Gerung ialah informasi yang tidak benar.
Begitu pula jika dilihat dari kanal Youtube pribadinya, yaitu rockygerungofficial, pada tanggal 4 Agustus 2021, Rocky masih melakukan siaran langsung dengan jurnalis senior bernama Harsubeno Arif dengan judul "26 Juli 2021 Hari Prank Nasional" mulai pukul 11.30 siang.
Berdasarkan hasil penelusuran pada seluruh referensi, narasi terkait meninggalnya Rocky Gerung adalah narasi yang salah.
Konten tersebut masuk dalam kategori konten yang dimanipulasi.
(Aprilo Ade Wismoyo)
Berita Terkait
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Ton Emas Sehari
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
-
Kronologi Pernikahan Kak Seto dan Deviana Mulyadi yang Viral di Medsos
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Ramai Kasus Aurelie Moeremans, Bagaimana Tata Cara Menikah di Gereja Katolik?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar