SuaraBekaci.id - Viral aksi lempar kursi saat vaksinasi COVID-19. Kursi terbang itu melayang saat istri pergoki suami selingkuh.
Peristiwa yang terekam itu dibagikan oleh akun Instagram @peristiwa_sekitar_kita.
Hingga berita ini dipublikasikan, sedikitnya video telah disaksikan 6,5 ribu kali. Berdasarkan keterangan video, istri dijadwalkan untuk menerima vaksin di hari yang sudah ditentukan.
Namun, suaminya mengaku tidak bisa mengantar istrinya ke tempat vaksin.
"'Romantika Covid'. Seorang suami mengatakan tidak bisa antar istrinya buat vaksin pada hari yang sudah ditentukan," tulis @peristiwa_sekitar_kita sebagai keterangan Instagram seperti dikutip BeritaHits.Id, Jumat (30/7/2021).
Sang istri pun mengajak adiknya untuk menemani dirinya vaksin Covid-19. Sesampainya di tempat vaksin, ia melihat suaminya juga sedang berada di sana.
Namun, betapa syoknya sang istri saat suaminya menggandeng seorang perempuan. Ia pun langsung murka di tempat vaksin.
Istri bersama adiknya ini langsung mengamuk habis-habisan.
Mereka menerjang suami dan perempuan yang digandengnya.
Baca Juga: Polres Badung Bingkiskan Sembako untuk Pemotor Dilengkapi Surat Vaksinasi COVID-19
"Kemudian istri ngajak adiknya antar ke tempat vaksin. Eh ditempat vaksin itu ternyata sang suami datang bersama 'yang muda' lalu terjadilah perang."
Sontak, tempat vaksin itu berubah menjadi arena perang. Sang suami berusaha melindungi perempuan yang digandengnya itu.
Ia tampak beberapa kali menjauhkan istrinya dan sang adik. Namun, mereka tetap gesit menerjang dari beberapa arah.
Sementara perempuan itu juga berusaha melindungi diri. Ia melemparkan kursi-kursi yang digunakan untuk antrean vaksin.
Kericuhan itu diwarnai dengan saling melempar kursi. Tenaga kesehatan (nakes) di lokasi kejadian juga hanya bisa melihat dengan melongo.
Bahkan, beberapa warga yang mengantre vaksin malah asyik menonton sambil duduk.
Berita Terkait
-
Arti Mimpi Suami Selingkuh Menurut Islam Seperti yang Dialami Tasya Farasya
-
Tasya Farasya Pernah Mimpi Suami Selingkuh, Pertanda Apa? Ini Kata Pakar Kebatinan
-
Bagaimana Nasib Harta Gono Gini Istri Jika Suami Selingkuh?
-
10 Cara Mengetahui Suami Selingkuh Lewat HP: Dari Chat Rahasia hingga Aplikasi Tersembunyi
-
Kisah Norma Risma Versi Amerika, Suami Selingkuh dengan Mertua Hingga Punya 2 Anak
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai
-
Kritik Pedas PDIP: Mengapa KPK Kejar Rieke Diah, Tapi Kasus Rp2,7 Triliun 'SP3'
-
BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private dengan Beragam Premium Benefits
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan