SuaraBekaci.id - Bacaan di antara takbir sholat Idul Adha di rumah. Bacaan di antara takbir sholat Idul Adha ini penting untuk dihafalkan.
Umat Islam disunnahkan untuk melaksanakan sholat Idul Adha.
Namun saat ini, berbagai wilayah kini sedang memberlakukan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) sebagai salah satu langkah pencegahan meningkatnya angka penyebaran Covid-19 di wilayah Jawa-Bali.
Oleh karena itu, masyarakat telah dihimbau untuk melaksanakan sholat Idul Adha di rumah secara jamaah maupun sendiri.
Perlu diketahui bahwa pelaksanaan sholat Idul Adha berbeda dengan sholat wajib lima waktu.
Dalam melaksanakan sholat Idul Adha, umat Islam dianjurkan untuk melakukan takbir sebanyak tujuh kali pada rakaat pertama setelah takbiratul ihram.
Setelah itu doa iftitah serta melakukan takbir sebanyak lima kali pada rakaat kedua.
Kemudian di antara takbir tersebut, melafalkan bacaan doa di antara takbir sholat Idul Adha.
Masih ada sebagian orang yang bingung dengan bacaan di antara takbir sholat Idul Adha. Sebenarnya antara takbir tersebut, ada anjuran untuk membaca bacaan dzikir.
Baca Juga: Niat dan Tata Cara Sholat Idul Adha di Rumah, Lengkap Beserta Bacaannya
Berikut bacaan di Antara Takbir Sholat Idul Adha:
“Subhanallah, walhamdulillah, wala ilaha illallah, wallahu akbar, wa la haula wala quwwata illa billahil ‘aliyyil azhîm.”
Artinya: “Maha Suci Allah, segala puji bagi-Nya, tiada tuhan selain Dia, Allah Maha Besar, dan tiada daya serta upaya selain berkat pertolongan Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung.”
Setelah melaksanaan takbir selama tujuh kali pada rakaat pertama dan takbir selama lima kali pada rakaat kedua kemudian dilanjutkan membaca surat Al Fatihah dan membaca surat pendek Al Quran
Untuk diketahui, pelaksanaan sholat Idul Adha dapat dilaksanakan secara jamaah maupun sendiri. Sholat Idul Adha dianjurkan untuk dilaksanakan di tanah lapang secara berjamaaah sesuai dengan hadits Abu Sa’id Al Khudri:
“Rasulullah shallalahu ‘alaihi wa sallam biasa keluar pada hari raya ‘Idul Fithri dan ‘Idul Adha menuju tanah lapang.” (HR. Bukhari dan Muslim).
Berita Terkait
-
Raih Capaian Gemilang, Pengunjung Vasaka Hotel Naik Signifikan Saat Libur Panjang Idul Adha
-
Dampak PHK: Jumlah Orang Berkurban Idul Adha 2025 Anjlok!
-
Sebar Qurban 2025: Menjangkau 202 Ribu Penerima di 130 Kota dan 9 Negara
-
Bikin Kompetisi Padel dan Diikuti Belasan Artis, Marshel Widianto Siapkan Hadiah Kambing
-
Masih Bingung Cara Masak Daging Kambing? Ini 5 Bahan Penghilang Bau Prengus, Dijamin Efektif
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi