SuaraBekaci.id - Cara download sertifikat vaksin COVID-19 di Pedulilindungi. Vaksinasi menjadi salah satu syarat perjalanan jarak jauh saat pemberlakuan masa PPKM Darurat dengan cara memperlihatkan sertifikat vaksinasi COVID-19.
Program vaksinasi terus digencarkan guna menekan laju penyebaran Covid-19. Jika anda sudah vaksin tentunya perlu tahu, cara download sertifikat vaksinasi Covid-19 di PeduliLindungi.
Sertifikat vaksin Covid-19 yang berbentuk fisik akan diperoleh masyarakat yang sudah melakukan vaksin.
Sertifikat vaksin tersebut akan diberikan petugas yang berada di lokasi vaksinasi masing-masing.
Kartu vaksin Covid-19 juga dapat diakses melalui SMS berisi link sertifikat vaksin Covid-19 yang dikirimkan oleh 1199 ke nomor ponsel pribadi yang sebelumnya sudah didaftarkan saat mengikuti vaksin.
Selain itu, kartu vaksin Covid-19 juga dapat diakses melalui situs web pedulilindugi.id atau bisa juga melalui aplikasi PeduliLindungi dan mengunduhnya melalui aplikasi atau situs tersebut menggunakan nomer ponsel.
Simak berikut ini cara download sertifikat vaksin Covid-19 di situs PeduliLindungi yang perlu diketahui:
- Buka situs pedulilindungi.id
- Klik login
- Masukkan nomor HP
- Tunggu SMS notifikasi kode OTP
- Lalu masukan kode OTP saat login
- Setelah itu, klik nama kamu di bagian pojok kanan atas
- Kemudian pilih 'Sertifikat Vaksin'.
Sertifikat akan langsung terlihat. Jika sudah vaksinasi kedua, maka akan terlihat dua sertifikat
Klik sertifikat untuk melihat sertifikat, dan klik 'Unduh Sertifikat' untuk mengunduh
Sementara itu cara download kartu vaksin melalui aplikasi PeduliLindingi, yaitu seperti berikut ini.
Baca Juga: Cara Download Sertifikat Vaksin Covid-19 di PeduliLindungi
- Unduh aplikasi PeduliLindungi via Play Store atau App Store
- Lalu, buka aplikasi, berikan izin akses (lokasi, penyimpanan, dan kamera)
- Buat akun (isi nama lengkap, no. ponsel, dan no. KTP)
- Login menggunakan no. ponsel yang terdaftar
- Masukkan kode OTP untuk proses verifikasi
- Klik menu ‘Akun’ , lalu klik menu ‘Sertifikat Vaksin’
- Kemudian akan muncul sertifikat vaksin (1 dan 2)
- Klik salah satu sertifikat
- Lalu, ‘Unduh Sertifikat
- Cara Buat Akun PeduliLindungi
Jika kamu ingin mengunduh sertifikat, pastikan sudah membuat akun di PeduliLindungi agar bisa mengunduhnya. Adapun cara membuat akun PeduliLindungi yakni sebagai berikut.
- Buka situs https://pedulilindungi.id
- Klik tombol "Login/Register"
- Pilih ‘buat akun’ (isi nama lengkap, nomor ponsel, nomor KTP)
- Login dengan nomor ponsel yang terdaftar
- Masukkan kode OTP untuk proses verifikasi
- Klik dashboard akun, lalu pilih menu ‘Sertifikat Vaksin’
- Demikianlah informasi mengenai cara download sertifikat vaksin Covid-19 di PeduliLindungi.
Yuk vaksin guna membantu menekan laju penyebaran Covid-19.
Berita Terkait
-
PeduliLindungi Diblokir Komdigi usai Diretas Hacker Jadi Situs Judi Online
-
Kronologi PeduliLindungi Diretas, Jadi Website Judi Online
-
Telkom Mau Bikin Aplikasi Khusus untuk Pantau Program Makan Bergizi Gratis
-
10 Tahun Jokowi, PeduliLindungi dan SatuSehat Sukses Wujudkan Digitalisasi Kesehatan Indonesia
-
Cara Cek Sertifikat Vaksin Covid-19 usai Viral Kasus AstraZeneca
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam