SuaraBekaci.id - Abu Janda positif COVID-19. Kondisi Abu Janda memburuk dilarikan ke IGD rumah sakit. Bahkan Abu Janda tak sadarkan diri seharian.
Hal itu diceritakan Abu Janda ke Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas alias Gus Yaqut. Gus Yaqut berharap Abu Janda cepat pulih.
Pada tangkapan layar yang beredar di media sosial, Gus Yaqut sungguh-sungguh berharap akan kesembuhan Abu Janda.
Dia juga menghaturkan kalimat penyemangat yang diharapkan bisa menenangkan sosok kontroversial tersebut.
“Sehat, Abu. Kamu harus sehat. Lawan Covid-19 kayak kamu lawan gerakan radikal. Jangan mau kalah,” tulis Gus Yaqut melalui aplikasi pesan instan.
Percakapan pesan tersebut pertama kali dibagikan Abu Janda melalui akun Instagram resminya. Pada kesempatan itu, dia langsung membalas ucapan Gus Yaqut dan meminta maaf.
“Maafin saya Gus Tum. Pas masuk UGD, kondisi buruk. Jadi saya dimedikasi enggak sadar seharian, baru siuman Tum,” balasnya.
Gus Yaqut kemudian membalas pesan tersebut. Dia meminta Abu Janda tetap tenang. Sebab, meski berjauhan, dia tetap mengirimkannya doa.
“Pokoknya sehat. Harus sehat, Tak suhu dari sini,” timpal tokoh Nahdlatul Ulama tersebut.
Baca Juga: Terpapar COVID 19, Abu Janda: Virus Ini Bikin Tak Bisa Mikir
Sementara itu, Ketua Umum Relawan Jokowi Mania (JoMan) yang juga sahabat dekat Abu Janda, Immanuel Ebenezer mengatakan, Abu Janda mendapat perawatan yang baik di rumah sakit.
Bahkan, menurutnya, tim medis menjalankan tugasnya dengan cepat dan tepat.
Dia berharap, teman akrabnya tersebut bisa segera pulih dan kembali ke rumahnya. Namun, seandainya ada kemungkinan lain yang telah ditetapkan Tuhan, maka dia tak bisa apa-apa.
“Tim medis bekerja dengan bagus dan harapan itu selalu ada. Namun, soal yang lain-lain, itu adalah kehendak Allah,” terangnya.
Lebih jauh, dia memastikan, pada mulanya dirinya mendapat kabar Abu Janda masuk ICU melalui grup WhatsApp. Kala itu, menurutnya, Abu Janda masih bisa diajak ‘seru-seruan’.
Ketika ditanya kondisi Permadi dan kebutuhan perawatannya, saat itu dia tidak mengetahui lebih lanjut. Namun demikian, dia menyatakan, kondisi Permadi sangat tertangani.
Berita Terkait
-
Gus Yahya Persilakan KPK Periksa Semua Kader NU yang Terseret Korupsi Kuota Haji Eks Menag Yaqut
-
KPK Bantah Lindungi Bos Maktour di Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Menakar Erosi Kepercayaan Umat Akibat Skandal Korupsi Haji Menteri Agama
-
Hadiah Raja Saudi ke Jokowi Jadi Bancakan, Kisah Skandal Kuota Haji Bermula
-
KPK Ungkap Petinggi PBNU Diduga Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan