SuaraBekaci.id - Sinopsis Ikatan Cinta, Senin (6/7/2021) malam ini. Kejahatan Elsa akan dibongkar, apakah berhasil? Sinetron Ikatan Cinta episode malam ini tayang di RCTI pukul 19.45 WIB.
Al dan Andin meminta Papa Surya dan Mama Sarah untuk menemani mereka membongkar kejahatan Elsa di kediaman Nino dan Papa serta Mama Chandra. Papa Surya dan Mama Sarah pun mau.
Mama Sarah kini juga tak bisa membantu atau melindungi Elsa.
Pasalnya, semua bukti kuat menunjukkan Elsa sebagai pembunuh Roy.
Akhirnya mereka tiba di kediaman Nino. Di situ, Elsa terkejut dan meminta Al dan Andin pergi dari rumahnya.
Tetapi, tak semudah itu, Al dan Andin langsung menceritakan semuanya terkait peristiwa empat tahun silam, yakni pembunuhan Roy.
Dilansir Solopos.com, mendengar hal tersebut, Papa dan Mama Chandra serta Nino terkejut.
Ada apa sebenarnya dengan peristiwa tersebut. Bukannya selama ini sudah jelas siapa pembunuhnya, yakni Andin sehingga dia harus dipenjara.
Kemudian, Al dan Andin menjelaskan semuanya dengan rinci.
Baca Juga: Budaya Baru Hasil Penayangan Sinetron Ikatan Cinta
Mulai dari bukti halaman sampul Majalah Couple yang terdapat foto Ricky dan Elsa hingga foto mobil merah Elsa saat terjadi pembunuhan Roy.
Papa dan Mama Chandra syok melihat hal tersebut. Mereka tak menyangka hal tersebut bisa terjadi.
Awalnya Nino tak percaya dengan bukti-bukti itu setelah Elsa membela dirinya dengan menyebutkan bukti-bukti tersebut hanyalah rekayasa.
Ketika Mama Sarah menyebut Elsa memang pembunuh Roy, semua tercengang, termasuk Nino. Di situ, Nino dengan tekad bulatnya ingin menceraikan Elsa dan rela jika istrinya itu dijebloskan penjara.
Tetapi tak semudah itu menjebloskan Elsa ke penjara. Bukan Elsa namanya jika tidak mempunyai trik agar bebas dari jeratan tersebut.
Tag
Berita Terkait
-
Mesin Waktu dan Jiwa Yang Tak Kembali
-
Amanda Manopo Tidak Dinikahi Arya Saloka, Apa Kabar Emak-emak Shipper Ikatan Cinta?
-
Amanda Manopo dan Kenny Austin Sah Menikah, Netizen Malah Salfok ke Putri Anne dan Arya Saloka
-
Review Novel Deessert, Masalah Cinta yang Belum Selesai
-
Resmi Cerai Secara Verstek, Ingat Lagi Perjalanan Cinta Arya Saloka dan Putri Anne
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan