SuaraBekaci.id - Seorang perempuan viral karena punya nama 1 huruf, D. Sepanjang hidupnya, D kesulitan mengurus administrasi kependudukan hingga mengurus pajak kendaraan bermotor.
D merupakan perempuan asal Kabupaten Pemalang. D merupakan perempuan berusia 20 tahun yang baru menikah awal Januari 2021 silam.
Saat mengurus surat nikah, petugas KUA sudah mengenalnya saat dirinya mengisi kolom nama. D juga menceritakan saat dirinya bertemu dengan pria yang kini telah menjadi suaminya.
Waktu itu D masih bekerja di SPBU Beji Pemalang. Saat berkenalan, D sempat dikira memnyembunyikan nama aslinya.
Dilansir Solopos.com, selain suaminya, D juga mengundang rasa penasaran warga yang mengisi bensin di SPBU tempat dirinya bekerja.
Banyak masyarakat yang melihat name tag-nya dan penasaran hingga mengajaknya berbincang terkait nama uniknya itu.
Bahkan karena nama uniknya itu, jalur pengisian bensin yang dia layani menimbulkan antrian panjang karena banyak pelanggan yang meski tangki bensinya sudah penuh, tetap mengajak dirinya berbincang.
Sementara itu, ayah dari D, Mulyaji, menjelaskan bahwa penamaan putrinya yang hanya satu huruf itu bukan tanpa alasan. Salah satunya karena D ini adalah anak ke-empat dan huruf D ada di urutan ke-empat dari alfabet.
Mulyaji juga menceritakan kehebohan nama anaknya itu membuat dirinya diperlakukan berbeda saat mendaftar sekolah.
Baca Juga: Mobilnya Ditempel Tulisan Gegara Parkir Depan Ruko Orang, Emak-emak Ngamuk Tak Terima
Mulyaji harus membawa dokumen lebih banyak dibanding orang tua/wali murid lainnya dan proses yang dilewati saat pendaftaran sekolah juga lebih lama.
Namun semenjak terkenal, keribetan yang dia harus lalui sudah tidak ada lagi karena sudah banyak yang mengenal pribadi D yang memang adalah nama aslinya adalah satu huruf abjad itu.
Meskipun demikian, masih ada kendala-kendala administrasi yang berkaitan dengan namanya, seperti saat mengajukan BPKB dan STNK, di mana prosesnya berkali-kali tertunda karena D dianggap tidak niat mengurus BPKB dan STNK karena namanya yang hanya terdiri dari 1 huruf.
Berita Terkait
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
-
India Open 2026 Viral: Polusi Ekstrem, Kotoran Burung di Lapangan, Monyet Masuk Tribun
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
-
Kronologi Pernikahan Kak Seto dan Deviana Mulyadi yang Viral di Medsos
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar